Bagikan:

JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta lewat Perumda Pasar Jaya merevitalisasi dan membangun ulang sejumlah pasar di Jakarta. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut pihaknya menambahkan pembangunan sumur resapan dalam revitalisasi dan pembanguan pasar tersebut. Total 583 sumur resapan yang sudah digarap Pemprov. 

Anies membuat kawasan pasar sebagai zona run off. Artinya, ketika hujan tiba, aliran air di sekitar pasar tidak mengalir ke gorong-gorong, melainkan meresap masuk ke dalam drainase vertikal tersebut.

Salah satu lokasi pembangunan sumur resapan ini berada di sekitar Pasar Induk Beras Cipinang dan Pasar Cipinang Kebembeb.

"Air hujan yang jatuh di dalam kompleks ini tidak dialirkan ke gorong-gorong di luar tapi disiapkan sumur resapan. Artinya, kalau ada air di luar sini, maka Pasar Induk bisa bilang, 'kami tidak menyumbang air keluar, karena seluruh airnya dipertahankan di dalam pagar, tapi diturunkan ke dalam tanah'," kata Anies, Kamis, 22 September.

Hari ini, Anies meresmikan revitalisasi empat pasar, yakni Pasar Cipinang Kebembem, Pasar Sawah Barat, Pasar Tanah Tinggi Poncol, dan Pasar Tebet Barat. Selain itu, masih ada 10 pasar yang sedang dalam pengerjaan revitalisasi dan pembangunan ulang. Pasar yang direvitalisasi adalah Pasar Perumnas Klender.

Sementara, 9 pasar lain yang dibangun ulang di antaranya Pasar Sumur Batu, Pasar Ikan Luar Batang (Pasar Hexagon), Pasar Petojo Enclek, Pasar Jatirawasari, Pasar Kalideres, Pasar Gandaria, Pasar Kombongan, Pasar Kwitang Dalam, dan Pasar Cilincing.

Revitalisasi pasar-pasar Jakarta ini telah dilakukan sejak 5 tahun terakhir. Adapun anggaran pembangunan dan revitalisasi ini sebesar Rp15 miliar hingga Rp20 miliar tiap pasar.

Dalam kesempatan itu, Anies Anies memandang, peremajaan pasar-pasar tradisional di Jakarta perlu terus dilakukan untuk membuat pars pedagang hingga pembeli merasa nyaman untuk melakukan transaksi.

"Dengan adanya pembaharuan ini, nanti terus yang on going akan dituntaskan sehingga pasar-pasar kita menjadi pasar yang lebih baik, rapi, lebih bersih. Kalau itu terjadi, insyaallah mereka yang datang ke tempat ini lebih nyaman, cari parkir lebih mudah, berjalan mencari pilihan juga lebih mudah. Yang bekerja di sini pun merasa lebih nyaman," urainya.