Bagikan:

JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta hampir menyelesaikan kampanye Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) dalam memastikan anak-anak di DKI Jakarta mendapatkan haknya berupa imunisasi tambahan Campak Rubella.

Kampanye BIAN dimulai sejak awal Agustus 2022 dan akan berakhir pada September 2022. Capaian imunisasi saat ini meningkat cepat dari sebelumnya masih 16 persen target sasaran pada pertengahan Agustus 2022.

"Di akhir Bulan Imunisasi Anak Nasional, telah mencapai 97,7 persen sasaran anak usia 9 sampai 59 bulan”, kata Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti dalam keterangannya, Kamis, 15 September.

WIdyastuti menerangkan, selama kampanye BIAN, Pemprov DKI membuka layanan imunisasi tambahan selama 24 jam. Hal ini dilakukan untuk menjangkau para orang tua yang bekerja di pagi hari, sehingga tetap bisa mengantar putra-putrinya untuk mendapatkan imunisasi setelah selesai bekerja.

"Selain itu Pemerintah DKI Jakarta juga secara konsisten mengadopsi pendekatan yang dilakukan selama vaksinasi COVID-19, yaitu melakukan imunisasi di tempat publik seperti RPTRA maupun mall di DKI Jakarta," ujarnya.

Sementara itu, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyatakan BIAN tahun 2022 memiliki target mengejar cakupan imunisasi dasar pada anak yang tertinggal saat pandemi COVID-19.

“Setelah COVID-19 mulai mereda, kita mulai kejar vaksin untuk anak-anak, yakni vaksin dasar dan yang wajib bagi anak,” kata Juru Bicara Kemenkes Mohammad Syahril.

Dengan diselenggarakannya BIAN 2022, diharapkan dapat mengejar target imunisasi dasar anak yang pihaknya tetapkan.

BIAN sendiri sedang dijalankan dengan dibagi menjadi dua tahap. Tahap I dilakukan pada bulan Mei, dan difokuskan pada luar Pulau Jawa, dan tahap II pada bulan Agustus, layanan difokuskan pada Pulau Jawa-Bali.

Pada imunisasi dasar, Syahril membeberkan pemerintah mengejar cakupan pemberian vaksin seperti campak rubella yang menyasar usia sembilan sampai 59 bulan dan imunisasi kejar pada anak usia 12 sampai 59 bulan yang tidak lengkap seperti imunisasi OPV, IPV, dan DPT-HB-Hib.