KPK Tangkap Beberapa Orang Salah Satunya Diduga Menteri KKP Edhy Prabowo
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo saat berkunjung ke Universitas Tasmania, Australia awal tahun 2020 (Foto: kkp.go.id)

Bagikan:

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penangkapan terhadap sejumlah orang. Salah satu yang ditangkap, diduga adalah Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo yang dikabarkan baru saja kembali dari Amerika Serikat setelah melakukan kunjungan kerja.

Kabar adanya penangkapan terhadap sejumlah orang ini, dibenarkan oleh Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango.

"Benar, kita telah mangamankan sejumlah orang," kata Nawawi kepada wartawan, Rabu, 25 November.

Dia mengatakan penangkapan ini dilakukan oleh tim penyidik pada Selasa malam, 24 November hingga dinihari. 

Hanya saja untuk kepastian nama-nama orang yang ditangkap, Nawawi enggan menjelaskannya lebih jauh.

Senada dengan Nawawi, Wakil Ketua KPK Nurul Ghuffron juga mengakui telah melakukan penangkapan terhadap sejumlah pihak yang salah satunya diduga Edhy Prabowo. 

Selanjutnya, mereka akan melakukan gelar perkara usai melakukan penangkapan ini.

"Tunggu ekspose lebih lanjut," katanya.

Kabar penangkapan ini juga dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Bandara Soekarno-Hatta Kompol Alexander Yurikho. Diketahui, berdasarkan sejumlah informasi yang beredar, Edhy ditangkap oleh penyidik KPK di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang.

"Kabarnya demikian," ujar Alexander Yurikho.