Penuhi Undangan Makan Malam Jenderal Singapura, Istri Panglima TNI Andika Tampil Menawan Pakai Baju Adat NTT
Hetty, istri Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa ikut kunker bersama sang suami ke Singapura. (Tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bersama istri melakukan kunjungan kerja ke Singapura.

Kedatangan Jenderal Andika untuk memenuhi undangan jamuan makan malam dari Kepala Staf Angkatan Darat Singapura, Brigadier General David Neo.

Berdasarkan rekaman video yang diunggah di akun Jenderal TNI Andika Perkasa, Panglima Andika tampil kasual memakai kemeja berwarna cream lengan pendek.

Sedangkan sang istri, Hetty, tampil menawan dengan balutan busana Nusa Tenggara Timur (NTT). Mahkota kepalanya dihiasi bulan sabit bernama bulan molik berwarna keemasan.

Sementara Brigadier General David Neo memakai kemeja batik berwarna cokelat. Sang istri, yang ikut mendampingi Brigadier, tampak modern dengan busana berwarna biru terang.

Panglima Andika duduk di samping istri Brigadier David Neo. Sementara Hetty, istri Panglima Andika, santap makan di samping Brigadier David Neo.

Kepala Staf Angkatan Darat Singapura, Brigadier General David Neo menyambut Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa. (Tangkapan layar)

Kedua pasangan petinggi militer Indonesia-Singapura lantas menyantap makan malam bersama sejumlah jajaran dari kedua negara.

Di akhir acara, keduanya saling bertukar cindera mata. Cindera mata itu khas masing-masing negara.

Dalam waktu dekat, petinggi militer kedua negara itu juga akan bertemu dalam latihan militer bersama 'Super Garuda Shield 2022' yang digelar TNI.

Selain Singapura dan tuan rumah Indonesia, latihan militer untuk memperkuat persahabatan antarnegara itu akan diikuti militer dari IAmerika Serikat, Australia dan Jepang.

Rencananya 'Super Garuda Shield 2022' akan digelar di sejumlah lokasi latihan militer di Indonesia, seperti Amborawang, Pulau Batam dan Baturaja pada 1-14 Agustus mendatang.