MAKASSAR- Anggota DPR dari Fraksi Gerindra, La Tinro La Tunrung mengajak warga di Jalan Kijang Kelurahan Maricaya, Makassar untuk memilih pasangan nomor urut satu M Ramdhan ‘Danny’ Pomanto-Fatmawati Rusdi (Adama).
Di hadapan warga, mantan bupati Enrekang dua periode tersebut mengatakan, pemilih cerdas pasti memilih yang sudah terbukti kinerjanya.
"Saya mantan bupati 17 tahun dan sekarang anggota dewan jadi kalau mau jadi warga yang cerdas pilih yang sudah terbukti kinerjanya seperti Pak Danny Pomanto,” ujar La Tunrung dikutip dari keterangan tertulis, Rabu, 28 Oktober.
Dia menyebut pasangan Danny-Fatma adalah pasangan yang ideal dan memiliki program realistis. Menurutnya tidak mungkin Gerindra mengusung Danny-Fatma jika tidak melihat bukti dan kinerja Danny Pomanto yang sudah pernah menjadi wali kota Makassar.
"Maka dari itu tanggal 9 Desember jangan lupa coblos nomor satu pasangan Adama,” ujarnya.
"Orang Bugis Makassar tidak akan pernah tergoda dan mundur hanya karena uang, jangan dinilai dengan Rp100 ribu dan jangan jual harga dirimu hanya untuk sesaat. Maka dari itu pilihlah nomor satu yang sudah terbukti kinerjanya untuk masa depan yang lebih baik,” sambungnya.
Dia juga menegaskan, semua kerabat dan orang-orang dekatnya berkomitmen mencoblos paslon nomor urut satu pada 9 Desember mendatang.
"Saya akan tanyaki nanti di TPS ta semua. Pendukung nomor satu itu orangnya komitmen. Jadi tidak ada lagi alasan untuk tidak memilih Pak Danny atau Adama,” tegasnya.
Sementara Danny Pomanto di hadapan warga mengatakan dirinya sangat berterimakasih atas antusiasme warga di jalan Kijang. Khususnya untuk keluarga besar La Tunrung.
"Terimah kasih atas kehormatan ini karena bisa bersilaturahmi di tempat ini. Kita berkumpul di sini untuk membicarakan nasib kita lima tahun ke depan. Terima kasih semua atas jamuannya kakak saya di sini. Ada Pak H La Tinro La Tunrung, Rum La Tunrung, Pak Fery dan juga warga di sini,” ujar Danny.
BACA JUGA:
Danny Pomanto berharap pada 9 Desember nanti warga memilih nomor urut satu dengan hati nurani. Adama disebut Danny Pomanto punya Anak Lorong dan perwakilan dari kaum perempuan yakni Fatmawati Rusdi.
"Kita pilih nomor satu betul-betul karena hati nurani. Kemenangan nomor satu sama dengan kemenangan rakyat kecil dan kemenangan kaum perempuan,” kata dia.
Danny Pomanto juga menegaskan dirinya bersama Fatmawati tidak punya tameng atau dekkeng dalam Pilkada Makassar. Namun, kata Danny Pomanto hanya masyarakat yang mejadi harapan demi Makassar dua kali tambah baik.
"Satuji dekkengnya Danny-Fatma yaitu rakyat karena pasangan Danny-Fatma orang merdeka dan bukan boneka,” tegas Danny
"Mari bertarung gagasan jangan saling fitnah. Saya ini hanya anak lorong. Kecerdasan masyarakat lebih baik daripada fitnah. Modalnya Adama itu bersandar pada kekuatan Allah SWT dan dukungan dari partai pengusung serta warga Makassar,"pungkasnya.