JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memimpin upacara peringatan hari ulang tahun ke-495 Kota Jakarta di Plaza Selatan Monumen nasional (Monas) pada pagi ini.
Upacara juga dihadiri oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, pejabat satuan kerja perangkat daerah (SKPD), dan pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Anies dan para pejabat Pemprov DKI mengenakan jas betawi dan kebaya betawi.
Sejumlah perwakilan pegawai Pemprov DKI dari berbagai SKPD, pasukan warna-warni, Abang None seluruh Jakarta, hingga perwakilan TNI-Pori menjadi peserta upacara dengan kepesertaan mencapai 1.000 orang.
Upacara dibuka dengan kumandang lagu kebangsaan Indonesia Raya, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, pembacaan teks Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dilanjutkan dengan amanat upacara dari Anies selaku inspektur upacara.
Dalam amanatnya, Anies menyatakan bahwa upacara peringatan HUT ke-495 Jakarta menjadi upacara pertama yang digelar di Plaza Selatan Monas setelah revitalisasi.
"Kawasan Monumen Nasional yang mengalami revitalisasi di akhir tahun 2019 harusnya sudah bisa dibuka pada tahun 2020. Tapi karena kondisi pandemi, maka tempat ini belum bisa digunakan dan akhirnya penggunaan perdana dari lapangan baru ini adalah pada saat peringatan ulang tahun Jakarta hari ini," kata Anies, Rabu, 22 Juni.
Anies mengungkapkan, lapangan upacara hasil revitalisasi yang digunakan hari ini mencerminkan rencana awal pembangunan kawasan Monumen Nasional. Dengan bangga, Anies mengucap syukur lapangan ini bisa digunakan dalam perayaan HUT DKI.
"Alhamdulillah, rencana itu akhirnya kita tunaikan setelah selama ini kita tidak punya lapangan khusus di Medan Merdeka dan ini merupakan bagian dari ikhtiar kita untuk terus menerus melakukan pembaharuan," tutur Anies.
BACA JUGA:
Usai Anies membacakan amanat upacara, dilanjutkan dengan pembacaan doa, sebelum upacara selesai dilaksanakan. Lalu, ditampilkan aksi drum band Gita Abdi Praga.
Upacara HUT ke-495 Kota Jakarta bisa disaksikan secara virtual melalui akun YouTube Pemprov DKI Jakarta.
Selanjutnya, DPRD DKI Jakarta akan menggelar sidang paripurna istimewa dalam rangka memperingati HUT ke-495 Kota Jakarta.
Rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD DKI Jakarta, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, ini akan dihadiri oleh seluruh jajaran anggota dewan dan Pemprov DKI Jakarta.
Usai paripurna, Anies Baswedan akan mengadakan rapat kerja Gubernur di wilayah Jabodetabekpunjur di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Lalu, Pemprov DKI juga menggelar malam resepsi Jakarta Hajatan ke-495 di Balairung, Balai Kota DKI Jakarta.