41 Polisi Cari Anjing Polisi yang Hilang dalam Operasi Polisi
Ilustrasi foto (Altino Dantas/Unsplash)

Bagikan:

JAKARTA - Polisi Jepang melakukan pencarian seekor anjing polisi yang menghilang dalam sebuah operasi polisi. Pencarian itu masif, melibatkan 41 petugas polisi.

Anjing yang disebut Kureba-go itu dilaporkan melarikan diri di tengah operasi pencarian seorang wanita di sebuah gunung yang berada di Prefektur Hyogo, Selasa, 27 Oktober. Kureba-go menghilang hampir dua hari sebelum berhasil ditemukan pada Rabu, 09.40 waktu setempat.

Kureba-go ditemukan dalam keadaan baik, tanpa luka dan tanda-tanda gangguan. Anjing jenis German Shepherd berusia dua tahun itu melarikan diri pada Minggu, 25 Oktober sekitar 14.30, setelah seorang petugas polisi kehilangan tali pengikatnya.

Setelah kehilangan Kureba-go, polisi menyebar informasi kehilangan dan mengingatkan warga berpartisipasi dengan memberi informasi terkait. Kureba-go ditemukan di dekat puncak gunung setinggi 683 meter, sekitar seratus meter barat daya dari titik terakhir terlihat.

Kureba-go, yang memiliki panjang sekitar 120 cm, ditemukan dengan tali yang terlilit di sekitar pohon. Para petugas berusaha menenangkan Kureba-go dengan memberinya sepotong roti dan sosis ikan. Alasan mengapa Kureba-go melarikan diri tidak diketahui, kata polisi.

Bukan anjing polisi baru. Dilansir Kyodonews.net, Anjing itu bertugas sejak Januari dan sebelumnya berhasil menemukan empat orang hilang. Polisi mengatakan mereka bakal mempertimbangkan apakah akan terus bekerja dengan Kureba-go setelah peristiwa ini.

Terkait pencarian wanita 54 tahun dijalani Kureba-go, operasi itu dipicu oleh panggilan dari keluarga sang wanita. Wanita tersebut lalu ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa pada Minggu, 25 Oktober sore oleh anjing polisi lain. Kematian wanita tersebut tidak dianggap mencurigakan.