Polres Konawe Salurkan Bantuan Tunai untuk 5.112 Pedagang dan Nelayan
Polres Konawe salurkan bantuan tunai bagi 5.112 pedagang dan nelayan/Foto: Antara

Bagikan:

KONAWE - Kepolisian Resor (Polres) Konawe di Provinsi Sulawesi Tenggara menyalurkan bantuan tunai dari pemerintah bagi 5.112 pedagang kaki lima, pemilik warung, dan nelayan.

Sebagaimana dikutip dalam siaran pers Humas Polres Konawe yang diterima di Kendari, Rabu 20 April, Kepala Bagian Operasi Polres Konawe Kompol Djamaluddin Saho mengatakan bahwa bantuan tunai pedagang kaki lima, warung, dan nelayan (BTPKLWN) nilainya Rp600 ribu per keluarga penerima manfaat.

Ia memaparkan, dalam hal ini kepolisian menyalurkan bantuan tunai tersebut kepada 4.000 keluarga penerima manfaat dari kelompok pedagang kaki lima dan pemilik warung serta 1.112 keluarga penerima manfaat dari kelompok nelayan.

Bantuan pemerintah yang ditujukan untuk mendorong pemulihan kegiatan usaha kecil tersebut disalurkan sejak kemarin di sejumlah kecamatan di Kabupaten Konawe.

"Jadi semua yang tidak datang pada saat kita melaksanakan penyaluran sebelumnya, itu kita kumpul di sini semua. Target hari ini di sini semua yang belum terealisasi itu sekitar 600, mudah-mudahan hadir semua hari ini," kata Kompol Djamaluddin Saho dikutip Antara.