Bagikan:

PELEMBANG - Dinas Kesehatan Kota Palembang, Sumatera Selatan mencatat jumlah capaian vaksinasi COVID-19 dosis ketiga bertambah sebanyak 2.784 orang atau 15,92 persen pada Senin 11 April dari sebelumnya sebanyak 1.513 dosis pada Kamis 7 April.

Adanya penambahan tersebut maka, saat ini jumlah yang telah tervaksinasi dosis ketiga ada sebanyak 197.549 orang dari total keseluruhan sebanyak 917.846 orang untuk target sasaran Sumber Daya Manusia Kesehatan, Petugas Publik, Masyarakat Lanjut Usia, Masyarakat Rentan Umum, dan Ibu Hamil.

Juru Bicara Satgas COVID-19 Dinkes Palembang Yudhi Setiawan di Palembang, Selasa, mengatakan peningkatan tajam capaian vaksinasi dosis ketiga itu terjadi setelah pemerintah menjadikan vaksinasi dosis ketiga tersebut sebagai salah satu syarat bagi masyarakat melaksanakan perjalanan mudik lebaran 1443 H.

“Setiap hari jumlahnya terus meningkat, bahkan, pada 8 April 2022 kemarin mencapai 4.435 orang se hari,” kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Dinkes Palembang Yudhi Setiawan di Palembang, dikutip Antara, Selasa 12 April.

Menurut Yudhi, kebijakan menjadikan vaksinasi dosis ketiga itu sebagai syarat perjalanan tujuannya supaya sistem kekebalan tubuh masyarakat dapat lebih kuat lalu paparan COVID-19 bisa dicegah optimal.

Adapun berdasarkan rekap data jumlah capaian vaksin dosis ketiga di Dinas Kesehatan Palembang saat ini tercatat, untuk vaksinasi SDM Kesehatan bertambah 14.984 orang dari total sasaran sebanyak 14.493 orang.

Vaksinasi Petugas Pelayan Publik sebanyak 37.785 orang dari total sasaran sebanyak 88.665 orang, Masyarakat Lanjut Usia sebanyak 21.330 orang dari total 128.519 orang sasaran vaksinasi.

Kemudian, Masyarakat Rentan dan Umum sebanyak 124.036 orang dari total sasaran sebanyak 857.384 orang. Ibu Hamil sebanyak tiga orang dari total 13.509 orang.

Sementara untuk vaksinasi dosis kedua secara keseluruhan telah mencapai sebanyak 1.056.206 orang atau 85,11 persen dari total sasaran sebanyak 1.240.849.

Lalu, vaksinasi dosis pertama secara keseluruhan telah mencapai sebanyak 1.244.245 orang atau 100 persen dari total sasaran.