Dua Kelompok Pelajar di Ciracas Saling Serang, Satu Orang Terjatuh dan Dihujani Celurit, Warga Takut Melerai
Ilustrasi senjata tajam/ Foto: IST

Bagikan:

JAKARTA - Dua kelompok pelajar terlibat aksi tawuran di Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur. Akibat aksi tawuran, salah satu pelajar terluka setelah terkena sabetan celurit.

Para pelajar yang dilengkapi celurit berukuran besar terlibat saling serang. Aksi tawuran itu juga terekam video amatir.

Selain itu, para pelajar yang terlibat tawuran itu juga membawa benda tumpul seperti batu dan kayu. Dalam rekaman video itu, salah satu pelajar terjatuh saat berlari, kemudian dikejar oleh musuhnya dan disabet senjata tajam.

Menurut keterangan Erni, salah satu saksimata kejadian, tawuran tak berlangsung lama dan berhasil membubarkan diri.

"Anak- anak pelajar, di jalan ini bawa golok, celurit dan kayu. Kita warga mau keluar takut. mereka lari-lari," katanya kepada wartawan di lokasi, Selasa 1 Maret.

Pihaknya pun merasa khawatir dan dihantui rasa takut ketika ada aksi tawuran remaja dengan senjata tajam itu. Warga takut menjadi sasaran aksi kekerasan.

"Warga takut, khawatir takutnya salah sasaran. Resah banget masalah tawuran itu. Jam rawan siang juga ada. Harapannya, pihak berwajib memantau di daerah sini," ucapnya.

Erni menambahkan, tawuran di kawasan tersebut sudah sering kali terjadi dan selalu menimbulkan keresahan.

"Tawuran pelajar (disini) sering, mau siang dan malam. Ramai ada yang naik motor dan jalan kaki. (dibacok) Disana ada pas dia jatuh di sabet pakai golok atau apalah, tapi lari juga," ujar Erni.

(caption : dua orang pelajar terlibat duel menggunakan senjata tajam saat terjadi tawuran di kawasan Ciracas, Jakarta Timur)