Bagikan:

MAJENE - Pemerintah Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), meningkatkan sosialisasi vaksinasi dalam rangka menekan penyebaran COVID-19.

Bupati Majene Andi Syukri Tammalele di Majene, Sabtu 12 Februari, mengatakan, Pemerintah Kabupaten Majene akan kembali mengaktifkan Satuan Tugas Penanganan COVID-19.

Ia mengatakan, pemerintah daerah  juga akan meningkatkan sosialisasi pentingnya vaksin kepada masyarakat dalam rangka pencegahan penyebaran COVID-19.

"Pemerintah di Majene dan di Sulbar juga akan menepis berbagai isu hoax tentang vaksinasi serta akan bersinergi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Majene dalam penanganan pendemi COVID-19," katanya.

Sementara itu, Polres Majene mengajak masyarakat Majene menghindari kerumunan untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Kapolres Majene AKBP Febryanto Siagian mengatakan, Polres Majene bersama pemerintah daerah akan melakukan sosialisasi dan imbauan agar masyarakat Majene tidak melakukan kerumunan di tengah peningkatan kasus COVID-19 di Tanah Air.

"Selain fokus menjaga stabilitas keamanan wilayah dari berbagai ancaman tindak kriminal, Polres Majene berupaya dan berperan aktif dalam menekan penyebaran virus dengan melakukan patroli di tempat keramaian siang dan malam," katanya.

Ia mengimbau warga agar tetap menerapkan protokol kesehatan, yakni mengenakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mencegah terjadinya kerumunan.

"Masyarakat agar tetap mematuhi prokes di tempat keramaian dan diminta masyarakat agar bersedia divaksin," katanya.

Ia menyampaikan, kondisi belum normal karena adanya varian baru COVID-19 dan diperlukan kesadaran untuk mengantisipasi segala kemungkinan ancaman yang ada.

Ia juga meminta masyarakat yang tidak memiliki kebutuhan mendesak agar tidak berada di luar rumah demi kesehatan dan keselamatan bersama.