Bagikan:

JAKARTA - Nenek Made Taman, penjual mangga di Jalan Surapati, Buleleng, Bali, ditipu pembeli. Si pembeli menyodorkan duit mainan Rp50 ribu.

Kejadian ini terjadi pada Senin, 24 Agustus pagi saat nenek berjualan di pinggir jalan. Nenek ini baru sadar uang yang dipegangnya uang mainan saat akan berbelanja.

“Kejadian sekitar jam 5-6 pagi. Nenek ini menjual mangga Rp5 ribu satu kantong. Dia nggak tahu juga kalau itu uang mainan,” ujar Ketua Yayasan Relawan Bali, Andy Karyasa Wayan saat dihubungi.

Nenek Made kaget saat berbelanja ke warung. Pemilik warung menurut Andy memberi tahu duit yang dipegang uang mainan.

“Nenek bercerita ketika subuh tadi ada orang yang membeli mangga nenek Rp5 ribu dengan uang Rp50 ribu. Kemudian nenek memberi kembalian Rp45 ribu ke orang tersebut,” sambung Andy.

Nenek Made menurut Andy sering mengumpulkan mangga yang jatuh di ladang orang. Mangga ini dijual untuk memenuhi kebutuhannya.

Andy mengetahui kabar nenek yang ditipu uang mainan ini dari akun Facebook Ketut Ajuz. Cerita nenek Made ini lantas dibagikan di sejumlah akun media sosial.

Setelah informasi ini tersebar, tim relawan menemui nenek Made. Andy pun sempat melakukan video call berbincang dengan nenek Made.

“Melalui relawan saya serahkan bantuan Rp2,5 juta untuk modal jualan. Ke depan nenek akan kami bantu sembako untuk keperluan sehari-hari,” katanya.