Puan Maharani Pimpin Rapat Paripurna Ketuk Palu Andika Perkasa Jadi Panglima TNI
DOK ANTARA/ Jenderal Andika Perkasa

Bagikan:

JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani memimpin rapat paripurna DPR pada Senin, 8 November. Menurut catatan Kesetjenan DPR RI, daftar hadir dalam rapat paripurna hari ini sebanyak 366 orang anggota seluruh fraksi.

Rapat paripurna ini berlangsung dengan agenda tunggal laporan Komisi I DPR RI atas hasil uji kelayakan (fit and proper test) terhadap calon Panglima TNI dilanjutkan dengan pengambilan keputusan.

"Sekarang kami akan menanyakan apakah acara rapat tersebut dapat disetujui?" ujar Puan saat membuka rapat paripurna di Gedung DPR, Senin, 8 November.

Puan mengatakan, pimpinan DPR mendapat 6 pucuk surat dari Presiden RI, pertama terkait RUU Ibu Kota Negara, RUU kejaksaan RI, soal Usulan Deputi Calon Gubernur Bank Indonesia, soal Permohonan dan Pertimbanganan Dubes Negara Sahabat, Permohonan Dubes Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI.

"Kami telah menugaskan Komisi I DPR untuk pembahasan surat presiden perihal pemberhentian dan pengkatan panglima TNI," kata Puan.

Selanjutnya, persetujuan hasil fit and proper test Panglima TNI dilaporkan Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid.