Adam Driver yang Suka 'Cabut' dari Sesi Wawancara
JAKARTA - Kesuksesan Adam Driver membintangi Marriage Story membuatnya menjadi aktor yang banyak dibicarakan belakangan ini. Ditambah, film rilisan Netflix tersebut langsung menjadi nominasi dalam ajang Golden Globes 2020. Tidak berhenti dari situ, Ia kembali disibukkan dengan promosi untuk film terbarunya, Star Wars: The Rise of Skywalker.
Hanya saja ada sebuah kejadian kurang menyenangkan ketika sesi wawancara terbarunya bersama Radio NPR untuk acara Fresh Air. Secara mengejutkan Adam memutuskan untuk pergi meninggalkan sesi wawancara yang sedang berlangsung.
Hal tersebut terjadi setelah diputar 20 detik adegan dalam film Marriage Story. Dalam adegan yang diputar, Driver menyanyikan lagu Being Alive dari musikal Company.
Dilansir dari The Daily Beast, sebuah sumber mengatakan tim radio menyadari bahwa Adam memilih tidak mendengarkan rekaman dirinya dan segera meninggalkan ruangan. Kabar itu langsung dikonfirmasi oleh prosuder eksekutif acara Fresh Air, Danny Miller.
“Ia (Driver) pergi ketika kami memainkan sebuah klip dari film di tengah break. Kami tidak paham mengapa Ia pergi," tulis Danny dalam pesan singkatnya.
Adam Driver terakhir kali melakukan wawancara dengan Radio NPR untuk acara Fresh Air di tahun 2015. Saat itu, Ia juga menceritakan penolakannya untuk menonton adegan yang ada dirinya sendiri.
Sudah empat tahun berjalan dan kepopuleran Driver yang kembali melesat membuat mereka kembali mengundang Driver untuk berbicara mengenai Marriage Story. Di sisi lain, Adam Driver pernah dikabarkan merasa mual saat premier Star Wars: The Force Awakens dan bersembunyi di greenroom selama screening BlacKkklansmen. Kabar ini ditulis Michael Schulman dalam New Yorker Profile.
Mungkin tidak banyak yang mengetahui hal ini, tetapi Adam Driver cukup sering menyampaikan rasa tidak ingin mendengarkan atau menonton penampilannya sendiri.
“Saya tidak mau mendengarkan akting buruk yang terjadi selama klip tersebut,” jawabnya saat itu. Driver sudah pernah menonton klipnya namun ia membenci hal tersebut.
Beberapa bulan belakangan, Adam Driver secara konsisten mengisi proyek film-film dimulai dengan menjadi investigator dalam The Report, seorang bapak dalam Marriage Story dan baru memulai masa promosi sebagai Kylo Ren dalam film terakhir Star Wars, Star Wars: The Rise of Skywalker.