Dugaan Kelebihan Beban, 8 Wanita Terjebak di Lift Klinik Kecantikan Kelapa Gading
JAKARTA - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta berhasil mengevakuasi 8 orang yang terjebak dalam lift di Klinik Kecantikan Jl. Mandiri Tengah, Kelapa Gading Timur, Minggu, 22 Agustus. Dugaan sementara lift kelebihan beban.
Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, Mulat Wijayanto mengatakan, informasi ini dilaporkan oleh warga. Petugas langsung mendatangi lokasi untuk melakukan penyelamatan.
"Untuk sementara dugaan penyebab macetnya lift karena kelebihan beban," jelas Mulat lewat keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.
Baca juga:
- Wagub Riza Patria Klaim DKI Masuk Zona Hijau COVID-19, Herd Immunity Sudah Terbentuk
- Alhamdullilah! Wagub Riza Bawa Kabar Baik, BOR RS Rujukan COVID di Jakarta Tinggal 23 Persen
- Tangani Pandemi Lewat Kerja Otentik, Anies Baswedan: Jangan Kosmetik, Jangan Pakai Touch Up
- Anies Baswedan: Hanya 2,3 Persen Warga Jakarta Terpapar COVID-19 Setelah Divaksin
Soal kronologis, Mulat belum bisa menyampaikannya. Namun, dari insiden ini, 3 orang dilaporkan pingsan dan tengah dirawat di Puskesmas terdekat.
"Ada 8 korban dan berhasil dievakuasi oleh petugas Damkar. Tiga orang diantaranya dalam kondisi pingsan, dan dirujuk ke Puskesmas. Untuk kronologisnya saat ini belum kami dapatkan.
Berikut nama korban yang terjebak dalam lift, Ajeng (22), Eriana (21), Indri (21), Trisya (20), Diana (23) Astin (20), Mia (21), Erlina (22).