Gagal Atasi Tekanan Ganda Malaysia, Minions Tersingkir di Perempat Final Olimpiade Tokyo
JAKARTA - Ganda putra peringkat satu dunia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon gagal mengatasi permainan keras yang disajikan wakil Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Mereka tersingkir di babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Kamis.
Kekalahan yang dialami Minions menjadi yang pertama dari Aaron/Soh, setelah sebelumnya mencatatkan rekor kemenangan 7-0.
Di arena Olimpiade ini, permainan Kevin/Marcus memang sulit berkembang sejak menjalani laga di babak penyisihan Grup A melawan ganda putra Taiwan yang berakhir dengan kekalahan rubber game.
Pada pertandingan hari ini pun Kevin/Marcus tak berkutik menghadapi serangan ganda putra peringkat sembilan itu yang menampilkan agresivitas.
Baca juga:
- Diananda dan Bagas Terhenti di Babak Pertama Panahan Olimpiade Tokyo, Indonesia Tinggal Menyisakan Riau Ega
- Dibui Lalu Bangkrut, Kini Ronaldinho Hidup Mewah di Dubai dan Pakai Jam Seharga Rp3,2 Miliar
- Bekas Model Playboy Ini Kagumi Thomas Tuchel, tapi Malah Sebut Pep Guardiola "Seksi"
- Doyan ke Klub Penari Telanjang, Floyd Mayweather Sulit Punya Pacar Tetap
Sementara Kevin/Marcus tak bisa melakukan serangan balik dan terbawa permainan Aaron/Soh. Kevin/Marcus sempat menyamakan kedudukan 16-16 di gim kedua namun kembali mendapat serangan rapat dari lawan mereka.
Minions menjadi wakil Indonesia ketiga di cabang olahraga bulu tangkis yang angkat koper, menyusul Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran) dan Gregoria Mariska Tunjung (tungal putri).