Mudik di Pati, Tarawih di Banyumas, Takziah Semarang Jadi Klaster Baru COVID di Indonesia
JAKARTA - Kementerian Kesehatan melaporkan temuan klaster baru dalam sepekan terakhir yang terjadi di sejumlah daerah di Indonesia akibat perilaku abai masyarakat terhadap protokol kesehatan (Prokes).
"Pekan ini muncul berbagai klaster, seperti perkantoran, buka puasa bersama, Tarawih di Banyumas, mudik di Pati hingga takziah di Semarang," kata Juru Bicara COVID-19 Siti Nadia Tarmizi dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Jumat, 30 April.
Kemunculan klaster baru sangat mengkhawatirkan sebab tingkat penyebaran virus yang bersifat masif sehingga jumlah warga yang positif terinfeksi COVID-19 meningkat dalam waktu singkat.
Dikatakan Siti Nadia, situasi itu bisa terjadi karena dalam waktu yang singkat terjadi interaksi tanpa menjalankan prokes yang tepat. Ada 3 faktor munculnya klaster baru ini.Pertama, kelalaian masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan.
"Terutama saat melaksanakan ibadah Tarawih berjamaah," katanya.
Baca juga:
- Membungkuk Penuh Hormat, Begini Sikap Mas Gibran Pada Lansia Saat Beri Bantuan Listrik Ramadan
- Selvi Ananda Blusukan Sosialisasi KB di Hari Kartini, Beri Pesan Menyentuh ke Perempuan Indonesia
- Terima Trofi Kota Terbaik dari Ganjar Pranowo, Gibran: Ini Hasil Kerja Pak Rudy, Saya Cuma Terima
- Ketum Partai Ummat Ridho Rahmadi Tolak Disebut Sebagai 'Barisan Sakit Hati'
Contohnya, seperti yang terjadi pada klaster di Banyumas, Jawa Tengah. Kemenkes melaporkan sebanyak 51 peserta Tarawih dinyatakan tertular COVID-19.
"Sebanyak 51 orang ini tertular saat Shalat Tarawih di dalam dua masjid yang berbeda dan terpapar COVID-19 setelah ada satu jamaah yang sudah positif tetap memutuskan shalat berjamaah," katanya.
Siti Nadia berpesan agar kebijakan relaksasi yang diberikan pemerintah terhadap aktivitas ibadah tetap diiringi dengan kepatuhan terhadap protokol kesehatan secara ketat. Faktor kedua, kata Siti Nadia, adalah aktivitas buka puasa bersama.
"Pada prinsipnya makan dan berbicara pada saat makan bersama menjadi faktor yang sangat memungkinkan terjadinya penularan virus ini," ujarnya.
Faktor ketiga, akibat adanya kluster lain termasuk perkantoran, takziah, hingga aktivitas mudik bersama.
"Tentunya kembali harus dilakukan dengan protokol kesehatan untuk kita mencegah terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan," katanya.