Sambut Baik Wacana Poros Partai Islam, PKB: Kami Tak Sekedar Berpolitik

JAKARTA - Wakil Sekretaris Dewan Syura DPP PKB KH Maman Imanulhaq menyambut baik wacana Poros Islam di Pemilu 2024 yang dimotori oleh PPP dan PKS. Bagi PKB, kata dia, Islam tidak hanya sekadar menjadi institusi, namun harus pula menjadi roh bagi perjuangan politik.

"Kami tidak sekadar berpolitik untuk sebuah kekuasaan. Tapi politik itu untuk kemaslahatan," ujar Maman, Jumat, 16 April.

Menurutnya, PKB akan menjalankan nilai-nilai Islam tentang keadilan, kesejahteraan, dan kesetaraan. Terlebih partai besutan KH. Abdurrahman Wahid alias Gus Dur itu merupakan partai dengan basis Islam terbesar.

"Tidak ada sama sekali pertentangan antara Islam dan nasionalisme. Itu yang penting," katanya

Maman mengatakan, PKB akan terus bekerja keras melakukan konsolidasi sebagai upaya hadir di tengah-tengah masyarakat. Termasuk, bersinergi dengan partai-partai yang ada.

"Terus berjuang menjadi Indonesia yang lebih maju dan lebih baik," kata Maman.

Wacana koalisi poros partai Islam pada Pemilu 2024 menguat setelah pertemuan Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa, Rabu, 14 April malam.  

Keduanya tak menampik untuk sama-sama membuka peluang berkoalisi. Dari situ, wacana koalisi poros Islam Pemilu 2024 menguat.