Microsoft Luncurkan Pembaruan untuk MSN Weather: Desain Baru dan Fitur Lebih Canggih
JAKARTA - Microsoft mengumumkan MSN Weather telah meluncurkan halaman beranda Desktop Weather yang diperbarui dengan desain modern dan pengalaman pengguna yang lebih baik.
Dalam pengumumannya, raksasa teknologi itu mengatakan bahwa pembaruan ini menawarkan informasi cuaca yang akurat dan mudah diakses dengan fitur-fitur berikut:
Desain Modern dan UX: Tampilan baru yang mengikuti tren desain terkini, sehingga Anda bisa menikmati antarmuka yang lebih ramping dan simple daripada sebelumnya.
Desain Satu Halaman: Dengan desain satu halaman MSN Weather yang diperbarui, semua informasi cuaca, termasuk prakiraan bulanan, per jam, serta tren dan catatan cuaca, tersedia dalam satu halaman saja.
Baca juga:
- Maroko Siapkan Regulasi untuk Legalkan Kripto, Gubernur Bank Sentral Ungkap Progres
- Google dan Meta Desak Australia Tunda RUU Larangan Media Sosial untuk Anak
- Elon Musk Gunakan X untuk Dorong Kandidat Pilihan Trump, Tapi Tak Selalu Berhasil
- Apple iPhone 17 Air, Diklaim iPhone Tertipis dengan Desain Revolusioner dan Fitur Canggih
Detail Cuaca Baru: MSN Weather juga memperkenalkan tab baru yang disebut "Current Conditions" yang menampilkan kartu-kartu informatif dengan pembaruan real-time tentang parameter cuaca, waktu puncak mendatang, dan wawasan tambahan.
“Beranda cuaca yang baru diperbarui menyoroti kemampuan prakiraan cuaca MSN Weather yang disempurnakan dengan AI yang telah menjadi andalan bagi produk cuaca global Microsoft,” tulis perusahaan itu.
Layanan yang telah diperbarui ini akan terintegrasi di Windows 10, Windows 11, Microsoft Edge, Bing, serta aplikasi Bing dan MSN.