Atiqah Hasiholan Adu Akting dengan Aktor Malaysia Amir Ahnaf dalam Film Terkutuk
JAKARTA - Atiqah Hasiholan kembali bermain dalam film horor setelah 15 tahun. Atiqah dipercaya untuk bermain sebagai pemeran utama dalam film produksi 4ward Entertainment berjudul Terkutuk.
Atiqah yang berperan sebagai Radha harus memainkan karakter yang memiliki gangguan kejiwaan. Hal ini yang menjadi tantangan utama baginya di film ini.
Baca juga:
- 4 Cara Melakukan Detoks Ginjal Secara Alami
- Dipenuhi Aura Mistis, Harry Halim Tampilkan Karya Tajam dan Berani Lewat Tajuk Redemtion
- Ganti Kunafa dengan Bihun, Viral Seleb TikTok Mursid Bikin Cokelat Dubai Versi Kreasi Sendiri
- Dipakai Abdul Qohar hingga Tokoh Dunia, Simak Ketahanan Jam Tangan Audemars Piguet yang Harganya Capai Rp1 Miliar
"Tantangan terbesar sebenarnya peranannya ya. Karena Rada ini memiliki gangguan kejiwaan dan di situlah tantangan untuk memahami penyakit jiwa itu sendiri dan membawakannya," kata Atiqah Hasiholan di kawasan Thamrin, Jakarta Selatan, Rabu, 20 November.
Uniknya dalam film ini, Atiqah beradu akting dengan aktor Malaysia Amir Ahnaf yang menjadi Joko seorang pria yang ceplas-ceplos.
"Peran sebagai Joko. Perannya seperti orangnya ceplas-ceplos, cuma ikutin bapak aja, nggak ada kerja,"
Pertama kali bermain dalam film horor Indonesia, Amir mengaku merasa terbebani dengan karakternya khususnya pada bahasa.
"Wih beban banget. Karena satu bahasa, dua kayak aku bawa nama Malaysia jadi harus baik," tuturnya.
"Kesulitannya, jadi saya cuma ada sedikit masa untuk kuasai bahasa. Waktu dikit. Untuk kuasai bahasa, jadi dalam lebih kurang 2 minggu aja untuk kuasa bahasa," cerita Amir Ahnaf.
Sutradara Andi Bachtiar Yusuf menjelaskan awalnya berjudul The Parcel, namun judulnya diubah menjadi Terkutuk.
“Takut dikira film tentang lebaran, makanya diganti. Terkutuk lebih cocok karena cerita ini tentang tempat yang memang dikutuk,” jelas Andi Bachtiar Yusuf.
Selain Indonesia, film Terkutuk rencananya juga akan tayang di Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Singapura.
Film ini akan dibintang oleh deretan artis diantaranya Putri Ayudya, Baim Wong, Whani Dharmawan, Aditya Lakon, Achi Breyvi, Reza Maulana, dan dua pemain dari Malaysia, Amir Ahnaf dan Nora Danish.
Nantinya film Terkutuk akan tayang di bioskop Indonesia mulai 5 Desember 2024 mendatang.