Makna Lagu Love Keyshia Cole, Ungkap Perasaan Kehilangan yang Mendalam
YOGYAKARTA – Apabila mencermati nada, musik, dan pembawaannya, pendengar mungkin bisa menerka-nerka bahwa makna lagu Love Keyshia Cole menggambarkan perasaan kehilangan yang mendalam.
Singel ini menjadi balada emosional yang mengungkapkan perjalanan dalam memahami cinta sejati. Lagu Love dari Keyshia Cole telah dirilis dari dua dekade lalu, terhitung sejak peluncurannya pada 2005 silam.
Keyshia memuat Love sebagai salah satu singel untuk album studionya yang diberi tajuk The Way It Is.
Lagu ini masuk nominasi BET Award untuk kategori Viewer’s Choice dan Juga Soul Train Music Award untuk Kategori Best R&B/Soul Single – Female.
Makna Lagu love Keyshia Cole
Lagu Love yang dinyanyikan Keyshia Cole secara umum bercerita tentang seorang wanita yang putus dengan kekasihya. Akan tetapi, mantannya itu kini sudah memiliki pasangan baru.
Untuk lebih jelasnya, simak makna lagu Love Keyshia Cole dalam ulasan berikut ini.
I used to think that I wasn’t fine enough (dulu aku berpikir bahwa aku tidak cukup baik)
And I used to think that I wasn’t wild enough (dan saya dulu berpikir bahwa saya tidak cukup liar)
But I won’t waste my time tryin’ to figure out (tapi aku tidak akan membuang waktuku untuk mencari tahu)
Why you playing game, what’s this all about (kenapa kamu bermain-main, tentang apa semua ini)
Baca juga:
Di bagian awal lagu, Keyshia mempertanyakan alasan ia dan kekasihnya putus. Dulu, Keyshia Cole berpikir bahwa mungkin ia tidak cukup cantik. Akan tetapi, ia menyadari bahwa itu hanyalah membuang-buang waktu. Rasanya sia-sia mempertanyakan kenapa mantan kekasihnya itu mempermainkannya seperti ini.
And I can’t believe (dan aku tak percaya)
You’re hurting me (kamu menyakitiku)
I met your girl (kubersua dengan gadismu)
What a difference (betapa berbeda)
Pada bagian ini, Keyshia tidak percaya bahwa sang mantan telah menyakiti hatinya. Mantannya itu bahkan sudah memiliki kekasih baru yang mungkin secara fisik dan sikap, berbeda dengan Keyshia.
What you see in her (apa yang kau lihat darinya)
You ain’t seen ini (tak kau lihat dalam diriku)
But I guess it was all just make-believe (tapi kukira semua itu hanya pura-pura)
Lewat lirik tersebut, Keyshia bertanya-tanya apa yang mantannya lihat pada kekasih barunya yang tidak Keyshia miliki. Akan tetapi itu hanyalah khayalan belaka.
Oh, Love (oh, cinta)
Never Knew what I was missin’ (tak pernah kutahu apa yang kurindukan)
But I knew once we start kissin’ (tapi kutahu saat kita mulai berciuman)
I found love (aku menemukan cinta)
Never knew what I was missin’ (tak pernah kutahu apa yang kurindukan)
But I knew once we start kissin’ (tapi kutahu saat kita mulai berciuman)
I found, found you (aku menemukanmu)
Di bagian ini, Keyshia seolah-olah ingin menyampaikan bahwa sebelum bertemu dengan sang mantan, hidupnya terasa hampa dan rasanya seperti ada yang kurang. Akan tetapi, ketika mereka berciuman dulu, ia menemukan cinta sejati. Keyshia menyadari bahwa yang hilang dari hidupnya adalah cinta.
Now You’re gone, what am I gonna do (kini kau pergi, apa yang akan kulakukan)
So empty my heart, my soul can’t go on (hatiku sungguh hampa, jiwaku tak bisa bertahan)
Go on without you (bertahan tanpamu …)
My rainy days fade away (hari-hari hujanku hilang)
When you come around (saat kau hadir)
Please tell me baby (katakanlah padauk kasih)
Why you go so far away (mengapa kau pergi begitu jauh)
Why you go (mengapa kau pergi)
Kini, setelah pujaan hatinya pergi, ia bingung apa yang harus ia lakukan. Hatinya begitu kosong dan jiwanya seolah tak bernyawa. Keyshia tidak mampu hidup tanpa mantan kekasihnya, sebab, sang mantan adalah penghibur baginya.
Demikian informasi tentang makna lagu Love Keyshia Cole. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.