Arupa Cloud Nusantara Resmikan Kantor Baru
JAKARTA - PT Arupa Cloud Nusantara meresmikan kantor baru di South Quarter Tower A, Lantai 9 yang berlokasi di Jalan R.A Kartini No.Kav. 8, Cilandak, Jakarta Selatan. Kepindahan kantor ini dikarenakan Arupa telah mengalami pertumbuhan yang luar biasa dalam beberapa tahun terakhir.
Peresmian kantor baru tersebut ditandai dengan prosesi potong pita. Hadir dalam peresmian ini, Chief Executive Officer Arupa Cloud Nusantara Reza Kertadjaja, Sales & Marketing General Manager Arupa Cloud Nusantara Dolly Indra dan Customer Success Lead Teddi Suryadi.
Reza mengatakan, Kepindahan ke South Quarter mencerminkan pertumbuhan dan evolusi Arupa sebagai penyedia layanan TI terkemuka dengan reputasi yang kuat.
"Mungkin saya cerita sedikit, Arupa itu pindah, lumayan banyak. Mungkin lumayan capek juga dari Arupa mulai beroperasi di tahun 2017 saat itu mulai di Eightyeight Kasablanka. Pada tahun 2018 Arupa pindah ke CoHive 101 Mega Kuningan. Karena pandemi Covid-19 melanda Indonesia pada tahun 2020 banyak penutupan kantor dan lain-lain, situasi lumayan sulit. Akhirnya kami memutuskan untuk pindah ke tempat sendiri, pada tahun 2021 pindah ke Menara Rajawali. Nah itu adalah tempat sebelum Arupa pindah ke tempat ini," katanya di lokasi peresmian, Jakarta, Rabu 23 Oktober lalu.
Ia berharap, Arupa bisa menjadi penyedia layanan TI terkemuka dengan reputasi yang kuat.
"Untuk mewujudkan hal itu, tata letak kantor baru telah direncanakan dengan cermat untuk meningkatkan produktivitas dan kolaborasi sekaligus mewujudkan filosofi perusahaan kami. Penataan tempat duduk dan penempatan ruang dipilih dengan cermat untuk mendorong komunikasi terbuka dan kerja sama tim," ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Reza mengatakan, penempatan meja mendorong budaya kolaborasi, sementara ruang khusus untuk fokus individu memastikan lingkungan kerja yang seimbang.
Baca juga:
"Konsep desain ini terinspirasi dari makna 'ARUPA', yang berasal dari 'Arupadathu'. Konsep ini melambangkan gagasan tentang sesuatu yang tidak berwujud, melampaui batas, dan terus berkembang. Filosofi ini sejalan dengan komitmen perusahaan kami terhadap inovasi dan kemampuan beradaptasi, yang mencerminkan lingkungan kerja yang mendorong kreativitas dan pertumbuhan," jelasnya.
Konsep 'ARUPA' di kantor baru ini juga menginformasikan fungsionalitas setiap ruang, yang mendukung fleksibilitas dan tujuan. Tata letak kantor dirancang untuk mendukung berbagai mode kerja, mulai dari area kolaboratif yang menginspirasi kerja tim hingga zona tenang untuk tugas-tugas yang terfokus.
"Pendekatan ini memastikan bahwa ruang kerja beradaptasi dengan kebutuhan Arupan, yang memungkinkan perpaduan bentuk dan fungsi yang mulus," katanya.