Daftar 10 Wakil Indonesia di International Challenge 2024
JAKARTA – Indonesia punya sebanyak 10 wakil yang mencapai babak semifinal Indonesia International Challenge 2024.
Rangkaian pertandingan babak semifinal dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 26 Oktober 2024, di Jatim Expo, Surabaya, Jawa Timur, mulai pukul 12.00 WIB.
Dari sektor ganda campuran, Indonesia sudah pasti mendapat satu gelar. Hal itu dipastikan karena ada empat wakil yang mendapat tiket ke semifinal.
Keempat pasangan itu, yakni Zaidan Arrafi Awal Nabawi/Jessica Maya Rismawardani, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah, dan Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti.
Baca juga:
Nantinya, Bobby/Melati akan bertemu Jafar/Felisah, sedangkan Zaidan/Jessica berhadapan dengan Amri/Nita.
Berikutnya, sektor dengan wakil terbanyak kedua adalah ganda putri. Nomor ini meloloskan sebanyak tiga wakil ke babak empat besar.
Mereka adalah Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan Arlya Nabila Thesa Munggaran/Az Zahra Ditya Ramadhani.
Pada semifinal, Sabtu, 26 Oktober 2024, Siti/Agnia akan berhadapan dengan rekan sendiri, Lanny/Fadia. Sementara itu, Arlya/Zahra akan diuji oleh pasangan ganda putri unggulan pertama asal China Taipei, Hsieh Pei Shan/Hung En-Tzu.
Selanjutnya tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putra, masing-masing punya satu wakil. Dari tunggal putra ada Muhammad Reza Al Fajri, tunggal putri ada Mutiara Ayu Puspitasari, dan ganda putra ada Rahmat Hidayat/Yeremia Rambitan.
Reza besok akan melawan tunggal Jepang, Riku Hatano. Lalu, Mutiara berhadapan dengan unggulan ketiga Malaysia, Karupathevan Letshanaa. Terakhir, Rahmat/Yeremia berjumpa Zhi-Wei He/Huang Jui-Hsuan dari China Taipei.
Berikut Wakil Indonesia di Semifinal Indonesia International Challenge 2024
Tunggal Putra
Muhammad Reza Al Fajri
Tunggal Putri
Mutiara Ayu Puspitasari
Ganda Putra
Rahmat Hidayat/Yeremia Rambitan
Ganda Putri
Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu
Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Arlya Nabila Thesa Munggaran/Az Zahra Ditya Ramadhani
Ganda Campuran
Zaidan Arrafi Awal Nabawi/Jessica Maya Rismawardani
Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu
Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah
Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti