Flick Tak Takut Hadapi Pekan Berat Berisi Liga Champions dan El Clasico

JAKARTA - Pekan ini, Barcelona menghadapi jadwal berat. Usai berhasil melewati ujian pertama dengan mengalahkan Sevilla 5-1 pada Senin, 21 Oktober 2024, mereka akan berjumpa Bayern Munchen dan Real Madrid.

Blaugrana sukses mempertahankan puncak klasemen setelah menumbangkan Sevilla pada pekan ke-10 La Liga 2024/2025. Mereka tetap menjaga jarak dari kejaran Real Madrid yang cuma berselisih tiga poin.

Namun, partai menghadapi Sevilla di kandang merupakan awal perjalanan berat Barcelona pekan ini. Anak asuh Hansi Flick kemudian dipertemukan lawan tak main-main.

Mereka akan kedatangan Bayern Munchen di Liga Champions pada Kamis, 24 Oktober 2024, dini hari WIB. Tiga hari berselang, Barca harus tampil pada El Clasico di markas Real Madrid.

Meski demikian, Hansi Flick selaku Manajer Barcelona tak gentar menghadapi jadwal berat tersebut.

Pelatih asal Jerman siap menghadapi jadwal seberat apa pun mengingat skuadnya mulai lengkap.

Sekembalinya Gavi dari cedera selama 11 bulan membangkitkan optimisme Flick. Belum lagi deretan pemain muda Barcelona yang tengah mengilap.

"Bagi kami, setiap pertandingan penting. Bukan hanya melawan klub-klub besar, tapi juga (pertandingan) Sevilla sangat penting setelah jeda internasional."

"Kami bangkit dengan kemenangan (setelah kekalahan melawan Osasuna pada pekan kedelapan La Liga). Para pemain melakukannya dengan baik," ujar Flick dilansir ESPN.

Barcelona saat ini sedang dalam trek tiga kemenangan beruntun di semua ajang setelah kalah dari Osasuna.

Pemain semisal Pablo Torre mulai mendapat kepercayaan. Dia bahkan menyumbang dua gol dalam kemenangan melawan Sevilla.

Stanis Idumbo juga menjadi tanda kedalaman skuad Barca. Selain itu, ada nama-nama penggawa muda lain seperti Fermin Lopez yang kembali dari cedera.

Frenkie de Jong dan Dani Olmo cukup bugar untuk menghadapi laga-laga berat melawan Munchen dan Real Madrid.

"Mereka siap, mereka akan siap. Ini untuk saya, tugas kami adalah mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan berikutnya."

"Bayern Munchen, Real Madrid, tidak masalah. Tim akan memberikan 100 persen setiap pertandingan, setiap menit, mereka akan siap," tutur Flick lagi.

Pengalaman Robert Lewandowski sebagai pemain senior di tim juga berpengaruh. Dia bisa mengemban tugas memimpin para pemain muda saat Marc Andre ter Stegen, Ferran Torres, Andreas Christensen, dan Ronald Araujo masih absen.