Hasil Sprint Race MotoGP Jepang 2024: Bagnaia Menang!
JAKARTA – Juara bertahan asal Italia, Francesco Bagnaia, berhasil keluar sebagai pemenang sprint race MotoGP Grand Prix Jepang 2024. Pebalap yang membela Ducati Lenovo Team itu menorehkan catatan waktu 21 menit 01,074 detik dalam balapan dengan kondisi cuaca mendung di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, pada Sabtu, 5 Oktober.
Bagnaia yang tengah mengejar gelar ketiganya dari ajang ini sukses mengungguli rekan setimnya Enea Bastianini yang finis di posisi kedua dengan selisih waktu +0,181 detik.
Lalu juara dunia enam kali Marc Marquez mengekori duo Ducati ini untuk melengkapi tiga besar. Pebalap berkebangsaan Spanyol tersebut terpaut waktu +0,349 detik.
Sementara itu, penguasa klasemen sementara pebalap musim ini Jorge Martin menyusul di tempat keempat, di depan rekan setimnya di Prima Pramac, Franco Morbidelli.
Kemenangan di sprint ini membuat jarak poin antara Bagnaia dan Martin pun terpangkas menjadi sisa 15 poin. Poin itu kemungkinan bisa mengecil lagi andai Bagnaia juara di race besok.
Baca juga:
Saat ini Martin duduk di puncak klasemen sementara dengan 372 poin, Bagnaia mengekor di posisi kedua dengan koleksi 357 poin, dan Bastianini 300 poin di tempat ketiga.
Dalam balapan besok, Bagnaia akan start dari grid kedua, di belakang Pedro Acosta yang mengunci pole. Adapun Martin akan memulai balapan dari posisi ke-11.
Hasil sprint race MotoGP Jepang 2024:
1. Francesco Bagnaia 21 menit 01,074 detik
2. Enea Bastianini +0,181
3. Marc Marquez +0,349
4. Jorge Martin +2,498
5. Franco Morbidelli +4,326
6. Fabio Di Giannantonio +4,446
7. Alex Marquez +11,444
8. Jack Miller +11,875
9. Maverick Vinales +11,947
10. Marco Bezzecchi +12,299