Orang-orang Bersenjata Lepaskan Tembakan di Tel Aviv Israel, 4 Orang Terluka
JAKARTA - Orang-orang bersenjata melepaskan tembakan di ibu kota Israel Tel Aviv di perbatasan dengan Jaffa. Penembakan dilaporkan mengakibatkan korban jiwa.
Dilansir Reuters, Selasa, 1 Oktober, tayangan TV menunjukkan orang-orang bersenjata turun di stasiun kereta dan melepaskan tembakan. Media Israel melaporkan empat orang terluka parah.
Layanan ambulans MDA Israel mengatakan mereka menerima laporan terkait korban luka.
Baca juga:
- AS Peringatkan Potensi Iran Serang Israel dalam Belasan Jam, Militer Kosongkan Pangkalan di Glilot
- Serangan Israel ke Beirut Lebanon Memaksa Zeina dan Putri Kecilnya Mengungsi ke Pantai
- 37 Orang Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza hingga Selasa Malam
- Respons AS, Israel Belum Identifikasi Ancaman Udara dari Iran
Petugas medis memberikan perawatan medis di tempat kepada sejumlah orang yang terluka dengan berbagai tingkat cedera, termasuk beberapa yang tidak sadarkan diri.