Bocoran HomePod Terbaru, Apple Akan Tambahkan Layar Interaktif dan Apple Intelligence

JAKARTA – Apple terus memperbarui HomePod, speaker yang dilengkapi asisten Siri. Sejak perangkat tersebut dirilis pada 2018, perangkat ini terus mengalami peningkatan, baik dari segi desain maupun fiturnya.

Sepertinya, Apple akan menambahkan perubahan besar pada tahun depan. Menurut laporan Bloomberg, perusahaan itu sedang mengembangkan dua versi HomePod yang dilengkapi layar dan berbagai fitur canggih dari Apple Intelligence.

HomePod generasi terbaru terbagi menjadi dua. Versi pertama dengan kode J490 menggunakan jenis layar kelas bawah, sedangkan versi kedua dengan kode J595 dibuat lebih canggih dengan menyertakan lengan robot dan ukuran layar yang lebih besar.

Dengan ditambahkannya Apple Intelligence ke perangkat tersebut, Apple perlu mengembangkan sistem operasi (OS) khusus untuk HomePod. Oleh karena itu, Apple juga akan memperkenalkan OS baru yang diberi nama homeOS untuk HomePod generasi berikutnya.

Sebenarnya, homeOS hanya nama yang diciptakan untuk OS HomePod karena faktanya, OS ini berasal dari tvOS. Apple sengaja menggunakan sistem untuk smart TV karena mereka ingin menggabungkan fungsi dari HomePod dan smart TV buatan mereka.

Sementara itu, HomePod dengan layar kelas bawah dikabarkan akan dilengkapi chipset A18 agar Apple bisa memasukkan Apple Intelligence. Perangkat ini akan menggunakan layar persegi yang dilengkapi kamera agar penggunanya bisa melakukan FaceTime.

Layar pintar kelas bawah juga akan dilengkapi beberapa aplikasi seperti Kalender, Catatan, dan Beranda. Belum ada informasi spesifikasi yang lebih detail mengenai HomePod kelas atas. Namun, spesifikasi di kelas bawah sudah pasti akan ditemukan di versi yang lebih mahal.