Bawakan Album Pertama di Pestapora 2024, Tulus Berusaha Keras Hafalkan Lagu
JAKARTA - Tulus yang membawakan lagu-lagu dari album pertamanya, “Tulus” (2011), jadi salah satu penampil yang membuka gelaran hari pertama Pestapora 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Jumat, 20 September sore.
Tampil di panggung utama, Pestapora Stage, Tulus naik ke atas panggung pukul 16.45 WIB, setelah penampilan pembuka Maliq & D’Essentials yang juga membawakan lagu-lagu dari album pertama.
Lagu-lagu hits dari album pertama dibawakan oleh Tulus, sebut saja “Teman Hidup” dan “Sewindu”, dua lagu yang membawa sang penyanyi meraih atensi penikmat musik Tanah Air sejak debutnya.
Selain itu, lagu-lagu seperti “Jatuh Cinta”, “Tuan Nona Kesepian”, hingga “Kisah Sebentar” juga dibawakan di atas panggung, yang notabene tidak diketahui publik luas.
Namun begitu, tampak ribuan penonton yang sudah memadati Gambir Expo Kemayoran sejak pukul 15.00 WIB, menikmati setiap penampilan Tulus.
“Kita persiapannya seminggu loh unyuk bawain lagu-lagu dari album pertama ini. Terima kasih ya yang udah datang dan menikmati pertunjukan kita,” kata Tulus di sela penampilannya.
“Kalian nggak tau kan kalau saya berpikir keras unuk menghafal lagunya, karena udah lama banget nggak dibawain,” lanjut Tulus.
Dalam satu jam penampilannya, penyanyi-penulis lagu 37 tahun itu tidak hanya membawakan lagu-lagu dari album pertama.
Dia juga membawakan lagu-lagu hits dari album lain, seperti “Gajah”, “Jangan Cintai Aku Apa Adanya”, “Monokrom”, “Ruang Sendiri”, “Hati Hati Di Jalan”, hingga “Tujuh Belas”.
Baca juga:
“Saya mau ucapkan terima kasih untuk teman-teman yang sudah dengerin lagu-lagu saya dari tahun 2011. Jika panggung ini adalah pertama kalinya bagi teman-teman mendengar lagu dari album pertama saya, mudah-mudahan kita bisa terus bersama sampai waktu yang lama,” ujar Tulus.
Gelaran hari pertama Pestapora 2024 menghadirkan banyak musisi besar yang bersiap menghibur penikmat musik Tanah Air, seperti Padi Reborn, Slank, Ari Lasson, Hindia, Andien, NTRL, The Jansen, Seringai, Last Child, Boomerang, Pee Wee Gaskins, D’Masiv, dan masih banyak lagi.
Festival musik tahunan ini juga menghadirkan sosok yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Presiden keenam Indonesia, Susilo Bambamg Yudhoyono tampil di panggung utama Pestapora Stage.
Gelaran Pestapora 2024 juga masih akan terus berlanjut dengan menghadirkam musisi-musisi lain hingga Minggu, 22 September.