Bagikan:

JAKARTA - Pestapora 2024 siap dilaksanakan akhir pekan ini, yakni pada 20, 21 dan 22 September. Tahun ini penyelenggara menyediakan 17 area panggung dengan lebih dari 280 penampil selama tiga hari penyelenggaraan.

Selain mengusung konsep berbeda dengan tajuk 'Kota Pestapora' festival ini juga memiliki daya tarik lain sebagai pelengkap sekaligus pembeda. Tahun ini akan ada beberapa aktivasi yang menambah keseruan menikmati festival di Gambir Expo, Jakarta tersebut.

Bekerja sama dengan Pertamina Fastron sebagai sponsor utama, pengunjung bisa memesan parkir VIP selama festival. Layanan ini bisa dipesan melalui Loket.com, yang akan memberi fasilitas parkir khusus dan oli Fastron sebagai merchandise.

Selain itu pengunjung juga tak perlu khawatir panas-panasan dari siang menuju sore, karena ada aktivasi seru di booth Clear. Di sini penonton bisa keramas gratis atau keramas suka-suka, dengan beberapa ketentuan.

Bagi para orang tua, tetap bisa merasakan keseruan festival dengan layanan Daycare Pecapowa. Boss Creator bekerja sama dengan Ciao Bimbi untuk menyediakan playground dan aktivitas seru untuk si kecil.

Tawaran menarik juga datang dari Hairnerds Studio sebagai salah satu partner. Pengunjung bisa potong rambut dan bayar seikhlasnya. Ada juga sesi makeover untuk tampil maksimal di Pestapora 2024.

Tak ketinggalan, IM3 juga menyediakan jalur express dengan mengaktivasi kartu IM3 di area pintu masuk. Selain itu, akan ada sesi ngobrol dengan Iqbaal Ramadhan bagi 15 orang beruntung. Cek info selengkapnya di sini.

Masih banyak lagi aktivitas seru yang bisa diikuti selama Pestapora 2024 berlangsung. Masih ada area Standup Comedy dari Standup Indo, ada juga podcast menarik dari BKR Brothers hingga Podcast Seminggu, sampai komunitas-komunitas yang bakal bikin betah di venue.