Gegara Korsleting Kipas Angin, Rumah Warga di Pademangan Terbakar

JAKARTA - Rumah tinggal di Jalan Lodan Rayau, Pademangan, Jakarta Utara terbakar. Penyebabnya diduga karena korsleting listrik pada kipas angin. Kasiop Gulkarmat Jakarta Utara, Gatot Sulaeman mengatakan kejadian itu terjadi pada Rabu, 21 Agustus.

Ia menjelaskan kejadian itu bermula saat kipas angin di rumah tersebut terus menyala, meski penghuninya telah meninggalkan kamar tidurnya. Tiba-tiba korsleting hingga mengeluarkan api dan merambat ke beberapa bagian hingga akhirnya terbakar.

“Korsleting kipas dari kamar tidur yang ditinggal penghuninya,” kata Gatot dalam keterangannya, Selasa, 21 Agustus.

Sebanyak 7 unit dan 35 personel diterjunkan, guna memadamkan api di rumah tersebut.

“Api berhasil dipadamkan hanya memakan waktu 30 menit lebih,” ujarnya.

Ia memastikan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Namun, untuk kerugian mencapai Rp600 juta.

“Kerugian Rp600 juta,” ucapnya.