Saran Jusuf Kalla, DKI Jakarta Bangun Rumah Susun untuk Korban Kebakaran Manggarai
JAKARTA – Sebagai Solusi agar tidak kembali terjadi peristiwa yang sama, Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla atau JK meminta Pemerintah Provinsi DKI membangun rumah susun bagi penyintas kebakaran RW 06 dan RW 12 di Manggarai, Jakarta Selatan.
"Solusi yang terbaik yaitu rumah susun karena menghindari banyak kebakaran lagi," kata Jusuf Kalla, Antara, Kamis, 15 Agustus.
Jusuf mengatakan rumah susun ini penting mengingat sebelumnya rumah di kawasan itu berdempetan dan semi permanen.
Terlebih, jika ada korsleting listrik maupun gas meledak maka bisa menjalar dari satu rumah ke rumah lainnya dengan mudah.
Oleh karena itu, menurut tokoh nasional ini, adanya rumah susun bisa lebih aman, bersih dan menghemat lahan.
"DKI kan dananya besar, jauh lebih baik ini diinginkan perhatian sejak awal," ujarnya.
Baca juga:
- Aniaya Istri dan Anak, Armor Toreador Suami Cut Nabila Jadi Target Kepolisian dan KPAI
- Wanita Berhijab Terseret 100 Meter saat Coba Pertahankan Handphone yang Dijambret
- 42 Remaja Ditangkap Polisi Saat Hendak Tawuran Membawa Sajam dan Busur Panah di Kebon Jeruk
- Satpol PP Pakai Pakaian Preman Tangkap ‘Pak Ogah’ di Putaran Jalan Sawah Besar Jakpus
Dalam kesempatan itu, PMI beserta jajaran turut memberikan bantuan tahap pertama keadaan darurat seperti pakaian, tenda, dan kebutuhan lainnya.
"Tidak mungkin mereka hidup begini, rumahnya habis, harus ada solusi," tegasnya.
Kebakaran di Manggarai terjadi pada Selasa dini hari, 13 Agustus, sekitar pukul 02.30 WIB. Sebanyak 200 rumah semi permanen di RW 06 dan 12, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan ludes terbakar.
Sedangkan sebanyak 3.332 jiwa dari 1.172 kepala keluarga (KK) terpaksa diungsikan ke tempat yang lebih aman. Tak ada korban meninggal dan hanya tujuh orang yang terluka akibat kebakaran itu.