Lanjutkan Pembangunan IKN, Prabowo: Saya Salah Satu Investornya

JAKARTA - Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto mengaku menjadi salah satu investor Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Prabowo melakukan investasi ke IKN sebagai pengusaha.

Pernyataan tersebut disampaikan Prabowo saat mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai meninjau Embung MBH di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN, Senin, 12 Agustus.

“Salah satu investor (IKN), saya sendiri, sebagai pengusaha,” kata Prabowo.

Prabowo juga sempat berjanji akan menyelesaikan proyek pembangunan IKN, di Kalimantan Timur. Janji tersebut disampaikan Prabowo sebelum sidang kabinet paripurna dimulai.

“Oh pasti kita selesaikan,” tuturnya.

Dia bilang pembangunan ibu kota baru secara keseluruhan akan memakan waktu yang tidak sebentar. Namun, pihaknya berupaya menyelesaikan pembangunan secepatnya.

“Jadi ya memang pembangunan ini berjalan dan harus terus kalau bisa kita percepat ya kalau bisa. Tapi tentunya nanti pakar-pakar ya harus semua dikerahkan semua kemampuan kita. Kalau saya optimis saya lihat. Saya kira bagus sekali,” ujarnya.

Lebih lanjut, Prabowo menargetkan IKN dapat mulai digunakan dengan baik pada 5 tahun mendatang. Bahkan, IKN sudah tampak bagus di 6 tahun mendatang.

“Tapi kalau saya optimis ya dalam 4 hingga 5 tahun saya kira sudah berfungsi dengan sangat baik kalau menurut saya ya. Saya bukan ahli teknik tapi saya lihat potensinya saya lihat. Saya yakin 5 hingga 6 tahun akan bagus akan selesai,” katanya.