Menteri Teten: IKN Seperti Buku Kosong yang Siap Mewadahi Karya
JAKARTA - Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki menghadiri Sidang Kabinet Paripurna pertama di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, pada hari ini.
Diketahui, Teten sudah berada di IKN sejak Minggu, 11 Agustus.
Teten menyebut, Agustus 2024 di IKN adalah masa-masa yang kelak akan dicatat dalam sejarah perjalanan bangsa ini.
"Seperti buku kosong yang siap mewadahi karya," ujar Teten dikutip dari akun Instagram resminya @tetenmasduki_, Senin, 12 Agustus.
Dia mengatakan, IKN merupakan sejarah tentang kepindahan ibu kota yang perspektif Indonesia sentris sekaligus sejarah tentang bagaimana bangsa ini belajar untuk membangun dari nol menjadi sesuatu yang bernilai.
"Seperti malam ini, ketika para menteri Kabinet Indonesia Maju menjajal bus listrik bersama, merasakan langsung fasilitas antar jemput di IKN yang kelak akan menjadi tumpuan transportasi di forest city ini. Dilanjut dengan ngobrol santai," katanya.
Baca juga:
Pada malam harinya, kata Teten, para menteri juga makan malam bersama untuk bersiap mengikuti Sidang Kabinet Paripurna pertama di IKN.
"Mari menjadi bagian dari sejarah baru bagi bangsa ini. Sejarah membangun untuk Indonesia Maju!" imbuhnya.