Akhirnya JIS Jadi Kandang Persija, Anies: Mudah-mudahan Langgeng

JAKARTA - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku bersyukur Jakarta International Stadium (JIS) bisa menjadi kandang Persija Jakarta untuk pertandingan Liga 1 2024/2025.

"Saya senang sekali bahwa JIS sudah bisa dipakai oleh Persija. Mudah mudahan langgeng jadi rumahnya Persija," ungkap Anies ditemui di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis, 8 Agustus.

Anies menuturkan, stadion berskala internasional di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara itu memang sudah digadang-gadang akan menjadi home base klub Macan Kemayoran sejak awal pembangunannya. Akhirnya, hal tersebut terwujud dua tahun setelah JIS.

"Saya bersyukur sekali bahwa JIS sekarang sudah bisa dimanfaatkan sesuai tujuan awalnya, digunakan untuk persija. Jadi, saya senang akhirnya ini bisa terlaksana dan mudah mudahan sebagai rumah baru Persija," jelas Anies.

Dalam kesempatan itu, Anies berharap Persija akan mengukir prestasi kemenangan saat bertanding di JIS. Di satu sisi, Anies juga menginginkan JIS menjadi tempat pemersatu lewat pertandingan olahraga.

"Stadion sepakbola seperti JIS itu bukan hanya fasilitas menonton olahraga tapi itu fasilitas pemersatu karena yang duduk di sana bersebelahan dengan segala macam latar belakang, datang dengan perasaan yang sama berada di tempat itu, karena itu merupakan wadah pemersatu," urainya.

Persija Jakarta telah menentukan stadion yang bakal digunakan untuk berkandang pada Liga 1 2024/2025. Jakarta International Stadium (JIS) ditunjuk setelah mendapatkan persetujuan dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.

Kabar baik bagi Macan Kemayoran untuk mengarungi musim baru ini disampaikan oleh Direktur Klub, Mohamad Prapanca. Katanya, restu berkandang di JIS didapat setelah melewati beberapa proses pengecekan.

"Itu (status JIS sebagai kandang) sudah disetujui. Kami juga sudah mendapatkan rekomendasi dari kepolisian dan saya rasa itu sudah cukup untuk kami memakai JIS," kata Prapanca dalam keterangannya.

Setelah kepastian berkandang didapatkan, Prapanca berharap sepanjang musim 2024/2025 bisa berjalan lancar. Terdekat, Macan Kemayoran akan menjamu Barito Putera pada laga perdana Liga 1 2024/2025 yang bergulir pada Sabtu, 10 Agustus 2024.

"Ya, mudah-mudahan, insyaallah kami tetap main di JIS pada laga pembukaan nanti. Untuk musim ini, kami pakai JIS. Namun, tidak tahu untuk musim depan," ucap Prapanca.