Cara Tak Biasa Kunto Aji Perkenalkan Video Musik Jernih versi Extended
JAKARTA - Kunto Aji memperkenalkan video musik baru untuk Jernih, salah satu single dari album Pengantar Purifikasi Pikir yang telah dirilis setahun yang lalu.
Penyanyi-penulis lagu 37 tahun itu punya cara unik dalam menggarap video musik Jernih. Ketimbang lagu, video ini lebih banyak menampilkan narasi-narasi reflektif
Jika lagunya hanya berdurasi 4 menit 37 detik, maka video musik yang diberi judul Jernih Extended hadir dengan durasi 10 menit 51 detik.
“VIDEO INI HANYA BERTUJUAN UNTUK MEMBERIKAN INFORMASI DAN HIBURAN. HAL INI TIDAK DIMAKSUDKAN SEBAGAI PENGGANTI SESI KONSULTASI DENGAN PROFESIONAL,” bunyi narasi awal yang ditampilkan dalam video musik tersebut.
“JIKA KAMU MEMILIKI KESULITAN ATAU RASA TIDAK NYAMAN DALAM SESI INI, KONSULTASIKAN SEGERA.”
Video musik diawali dengan narasi panjang yang disampaikan Kunto Aji dengan durasi sekitar empat menit.
Baca juga:
Selanjutnya, video musik dilanjutkan dengan dua bait lagu. Kemudian, narasi Kunto Aji kembali ditampilkan, dan lagu dilanjutkan lagi hingga akhir.
Lagu dan narasi yang ada ditampilkan bersama visual seperti galaksi, bayang manusia, air, bunga, hingga pemandangan langit di kala senja.
Lewat narasi yang dihadirkan, Kunto Aji tampak mengajak pendengarnya untuk merefleksikan diri.
Video musik ini dihadirkan juga untuk mengawali tur Perjalanan Penawar Racun ke enam kota, yaitu Malang (14 Agustus), Yogyakarta (16 Agustus), Semarang (18 Agustus), Bandung (20 Agustus), Jakarta (22 Agustus), dan Kuala Lumpur (29 Agustus).