Kia Tawarkan Seltos Terbaru di AS, Intip Sejumlah Peningkatannya
JAKARTA - Kia, merek otomotif dari Korea Selatan umumkan Seltos model tahun 2025. SUV ini hadir dengan peningkatan fitur pada semua level trim, namun tetap pertahankan keunggulannya di segmen kendaraan utilitas.
Melansir dari laman resmi merek, Jumat, 28 Juni, Seltos terbaru mendapat manfaat dari interior yang diperbarui, menampilkan material dan finishing yang ditingkatkan yang meningkatkan pengalaman berkendara. Untuk trim EX AWD, pabrikan menambahkan penutup kargo menjadi standar.
SUV berukuran kompak tersebut tidak memiliki perbedaan dengan Seltos facelift varian lainnya. Kia hanya memberi model tersebut dengan tampilan lebih berani dengan grill yang dipertegas didukung oleh pencahayaan LED terbaru. Bumper depan juga memperlihatkan ketangguhan dengan lampu kabut diposisikan secara vertikal.
Pada bagian belakang, lightbar dihadirkan memanjang pada pintu bagasi yang menghubungkan pencahayaan LED. Kemudian, bemper belakang juga didesain ulang.
Kemudian, Seltos 2025 dihiasi dengan pelek 17 inci standar two-tone alloy pada trim X untuk mempercantik tampilan mobil ini.
Baca juga:
Selain itu, mobil ini menawarkan sejumlah fitur standar seperti paket Advanced Driver Assistance System (ADAS), enam buah airbags, kamera 360 derajat, dual-zone climate control, head-up display, dua layar 10,25 inci, TFT kluster 4,25 inci, serta sistem audio delapan speaker dari Bose.
Kia turut menghadirkan fitur Parking Distance Warning-Reverse (PDW-R) sebagai standar pada trim EX dan SX sekaligus meningkatkan fungsi bantuan untuk pengemudi.
Berbicara soal performa, pabrikan dari negeri ginseng ini menawarkan dua powertrain, yakni 2,0 liter MPI Atkinson 4-silinder memproduksi tenaga 146 dk dan 1,6 liter turbo GDI 4-silinder dengan tenaga 195 dk.
Selain itu, Kia menawarkan sejumlah varian mulai dari S, EX, LX, X-Line, dan SX. Seltos terbaru juga miliki dua opsi penggerak, seperti FWD dan AWD.
Berbicara harga, Kia membanderol Seltos 2025 mulai dari 25.090 dolar AS hingga tertingginya mencapai 31.090 dolar AS (Rp410,4 jutaan sampai Rp508,5 jutaan).