Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Lantai Kayu Sebagai Interior Rumah
YOGYAKARTA – Penggunaan kayu sebagai lantai interior rumah dalam dunia arsitektur memang cukup menarik. Tidak hanya menambah estetika, penggunaan kayu sebagai lantai memiliki sejumlah kelebihan lain. Jika Anda berencana menerapkan desain tersebut ketahui dulu kelebihan dan kekurangan menggunakan lantai kayu.
Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Lantai Kayu
Kelebihan menggunakan kayu sebagai lantai rumah memiliki sejumlah keunggulan yang akan dirasakan oleh penghuninya yakni sebagai berikut.
- Lebih Estetik
Tak ada yang membantah bahwa penggunaan material kayu di interior rumah, termasuk pada lantai, menambah kesan estetik bangunan. Kesan ini didapat dari serat dan warna alami kayu sehingga tidak perlu dilakukan pengecatan ulang. Bahkan, warna kayu diadaptasi pada bahan lain, termasuk menjadi warna keramik lantai yang bagus untuk rumah.
- Instalasi Lebih Cepat
Instalasi kayu pada lantai bisa dilakukan secara cepat, asal dasar permukaan sudah rata. Pemasangan ini bisa menghemat waktu sehingga progres akan lebih mudah terlihat.
- Aman untuk Penghuni
Kayu banyak disebut lebih aman dibanding lantai beton yang dilapisi dengan keramik atau marmer. Kayu juga bersifat nonalergen. Wajar jika lantai kayu banyak dipakai di kamar anak-anak.
- Meredam Suhu Ekstrem
Kayu dapat meredam suhu ekstrem baik panas maupun dingin sehingga suhu di dalam rumah lebih stabil. Namun manfaat ini harus ditopang dengan elemen rumah lain misal keberadaan ventilasi.
- Ramah Lingkungan
Kayu adalah material organik sehingga lebih ramah lingkungan. Penggunaan kayu juga tidak menambah limbah pembangunan.
- Penggantian Lebih Mudah
Jika lantai di rumah Anda dimaksudkan tidak permanen alias sementara, lantai kayu bisa jadi solusi. Proses pembongkarannya tidak terlalu sulit.
Meski punya sejumlah keunggulan, lantai kayu tetap punya kekurangan yang harus dipertimbangkan yakni sebagai berikut.
- Butuh Perawatan Khusus
Karena kayu adalah bahan organik, pemilik rumah harus melakukan perawatan khusus agar tetap awet dan penampilannya terus terjaga. Perawatan juga harus dilakukan agar tidak diserang rayap.
- Harga Lebih Mahal
Semakin bagus kayu, semakin mahal pula harganya. Di sisi lain memilih kayu dengan kualitas yang kurang baik justru akan membuat tampilan jadi buruk pula.
- Bisa Tergores
Kayu tidak tahan dengan goresan benda tajam seperti pisau, gergaji, atau ujung besi. Goresan ini berpotensi mengganggu keindahan dan memperpendek usia lantai.
Baca juga:
- Apakah Daging Kambing untuk Sate Perlu Dicuci Atau Tidak? Begini Jawaban dan Beberapa Alasan Medisnya
- Ragam Aktivitas di Jakarta Fair 2024: Wisata Kuliner hingga Konser Musik
- Karena Terlalu Pedas, Mi Buldak Asal Korea Ditarik dari Pasaran di Denmark
- Apa itu Tukak Lambung? Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
- Tidak Tahan Air
Air adalah musuh utama kayu, sehigga saat lantai kayu terkena air dalam jumlah banyak dan sering bisa terjadi pembusukan dan pelapukan. Tidak hanya air namun juga kelembapan. Tidak disarankan memasang lantai kayu di area yang lembap.
- Risiko Pemuaian
Pemuaian lantai bisa terjadi, dan perubahannya cukup terlihat. Pemuaian kayu terjadi karena suhu. Namun ada faktor lain yang dapat mengubah bentuk kayu, misalnya kadar air pada kayu yang masih tinggi dapat memicu perubahan.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan menggunakan lantai kayu. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.