Ramai Peminat, Video Game Concert Kembali Digelar di Istora Senayan 27 Juli
JAKARTA - Twilite Orchestra pimpinan Addie MS akan kembali berkolaborasi dengan TipTip dan East Ventures untuk menggelar Video Game Concert di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada 27 Juli mendatang.
Sebelumnya, Video Game Concert sukses digelar di Ciputra Artpreneur pada 25 Mei. Konser tersebut dihadiri lebih dari seribu penonton, dengan membawakan musik tema dari Final Fantasy, Ragnarok, Metal Gear Solid, Super Mario Bros dan video game lainnya.
Atas permintaan banyak orang yang sangat meminati konsep pertunjukan yang dihadirkan, maka tidak alasan untuk tidak menampilkannya kembali di venue yang dapat menampung lebih banyak orang.
“Pergelaran Video Game Concert yang menjadi malam yang tak terlupakan rupanya begitu sukses hingga banyak sekali permintaan untuk menggelarnya kembali,” kata Addie MS dalam siaran pers tertulis yang diterima VOI, Kamis, 6 Juni.
“Bersama TipTip dan East Ventures, kami sepakat untuk mempersembahkan kembali Video Game Concert untuk penonton yang lebih banyak, harga tiket yang bervariasi, serta venue yang jauh lebih besar dan megah,” sambungnya.
Lebih jauh, Addie MS mengatakan konser mendatang akan menghadirkan persembahan musik yang serupa seperti pertunjukan sebelumnya, dengan durasi 120 menit yang terbagi menjadi dua bagian, yaitu Perjalanan Melintasi Dunia Musik Video Game dan Legenda Musik Final Fantasy.
Melintasi Dunia Musik Video Game sebagai bagian pertama akan mengajak penonton menjelajahi berbagai tema musik dari berbagai video game favorit, seperti The Legend of Zelda, Monster Hunter, PUBG, Pokemon, Street Fighter, Harvest Moon dan Ragnarok.
Sementara, pada Legenda Musik Final Fantasy sebagai bagian kedua, para penonton dapat menikmati musik legendaris dari seri Final Fantasy.
Baca juga:
“Menyaksikan langsung Video Game Concert persembahan Addie MS dan Twilite Orchestra bulan Mei lalu membuat kami yakin untuk melanjutkan acara ini. Keberhasilan Video Game Concert ini dengan antusiasme masyarakat lintas generasi yang tinggi menunjukkan peluang ekonomi kreatif untuk terus bertumbuh,” ujar Willson Cuaca, Co-Founder & Managing Partner East Ventures.
Serupa dengan Willson, Albert Lucius selaku Chief Executive Officer (CEO) TipTip menyebut keberhasilan pertunjukan yang lalu akan menjadi momen baik untuk terus memajukan industri musik Tanah Air.
“Kami berharap melalui konser ini, dapat menginspirasi generasi muda untuk terus berkarya dan berprestasi di dunia musik indonesia,” kata Albert.
Pada 27 Juli nanti, Twilite Orchestra tampil didukung oleh 70 musisi,250 penyanyi, dan lainnya. Presale tiket pagelaran Video Game Concert Festival Edition dapat diperoleh mulai 7 Juni 2024 melalui addiemsconcert.tiptip.id.