Tiko Aryawardhana Anggap Laporan AW Soal Dugaan Penggelapan Dana hanya Masalah Pribadi

JAKARTA - Kuasa hukum Tiko Aryawardhana, Irfan Aghasar menilai kalau pelaporan kasus dugaan penggelapan uang yang ditudingkan kepada kliennya oleh mantan istrinya, AW sebagai masalah pribadi.

Ia menuturkan kalau merasa kalau pelaporan ini dilakukan karena ada permasalahan rumah tangga yang belum tuntas antara Tiko dan AW.

"Ada lagi yang ketiga, menurut kami, motivasinya mungkin persoalan rumah tangga yang belum tuntas, harusnya bisa selesai sebelum bercerai ya, tapi tidak selesai ya," kata Irfan Aghasar di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, 5 Juni.

Ia juga menilai kalau AW belum bisa menerima kalau Tiko sudah kembali berumah tangga dengan Bunga Citra Lestari sehingga nekat melakukan pelaporan ini terhadap kliennya.

Pasalnya AW baru menaikan terkait pemberitaan ini setelah dua tahun kasus ini dilaporkan ke pihak kepolisian padahal menurutnya masalah ini masih bisa dibicarakan secara kekeluargaan.

"Saya bisa mengatakan dugaan ini ya mungkin blm bisa move on ya, ya orang melihat mas Tiko sudah bahagia dengan pilihannya terus dibombardir dengan pemberitaan seperti ini setelah 2 tahun dengan laporan polisi ini," tambah Irfan Aghasar.

"Ya dugaan kami motivasi yang kami jelaskan sebagai pemegang saham tidak kena, sebagai komisaris juga tidak kena, ya mungkin motivasi ketiga ini persoalan pribadi yang belum tuntas yang seharusnya diselesaikan secara baik-baik tidak perlu seperti ini," bebernya.

Irfan menjelaskan kalau pihak Tiko sudah mencoba menghubungi pihak AW untuk meminta klarifikasi namun sayangnya AW sudah memblokir komunikasi dengan mantan suaminya itu.

"Menurut informasi sebelumnya iya (Tiko diblokir), sehingga tidak ketemu klarifikasi, tidak ada klarifikasi, tidak ada surat resmi," tandas Irfan.