Kecelakaan Maut Bus Masuk Jurang di Sumedang: 22 Orang Tewas, Bus Sempat Oleng Tabrak Tiang Listrik
SUMEDANG - Bus pariwisata dengan 59 penumpang rombongan SMP IT Al Muawanah, Cisalak, Subang, Jawa Barat masuk jurang di Sumedang.
Kejadian nahas itu terjadi di Tanjakan Cae, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Warga sekitar, Dede Suhendar menyaksikan bus nahas tersebut melaju dengan kecepatan tinggi lalu oleng atau lepas kendali.
"Bus melaju sangat cepat dan sempat melihat bus mengalami oleng lepas kendali,” ujar Dede menggambarkan situasi kecelakaan terjadi, Rabu 10 Maret.
Bus kemudian terperosok ke jurang sedalam 25 meter. Bus ini sempat menabrak tiang listrik lalu terdengar bunyi dentuman keras diduga benturan bus saat terguling ke jurang.
"Sering terjadi kecelakaan di sini. Jalan cukup curam turunannya dan berkelok dengan samping jurang," jelas Dede.
Baca juga:
- Bareskrim Tetapkan Keponakan JK Eks Dirut Bosowa Corporindo Sadikin Aksa Jadi Tersangka
- Polda Sumbar Selidiki Dugaan Penyelewengan Anggaran COVID-19 untuk Hand Sanitizer
- Pengadaan Lahan Rumah DP Rp0 Diketahui Anies? Wagub Riza: Kami Tak Tahu Teknisnya
- Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Masuk Jurang di Sumedang, Belasan Orang Dilaporkan Tewas
Dari informasi yang dihimpun, korban tewas tercatat 22 orang. Ada sekitar 30-an orang luka-luka.
"Seluruhnya sudah dievakuasi ke RS tinggal yang 6 orang terhimpit," pungkasnya.
Saat ini tim gabungan masih menunggu alat berat untuk melakukan evakuasi terhadap korban yang masih terhimpit dalam bus.