Serial Baby Reindeer Populer, Kreator Berharap Publik Tak Cari Identitas Asli

JAKARTA - Serial terbaru Netflix, Baby Reindeer sedang menjadi hit dan menuai respons positif. Serial yang dibuat oleh komedian Richard Gadd itu dirilis pada 11 April lalu.

Baby Reindeer menceritakan Donny (Richard Gadd) yang diikuti oleh seorang wanita (Jessica Gunning) yang berujung kepada kekerasan seksual dan kesehatan mental. Donny awalnya merasa bersalah karena tidak memberi minuman gratis ketika wanita itu saat mengunjungi bar tempat ia bekerja.

Namun berawal dari minuman tersebut, Donny mulai diikuti oleh wanita itu dan membuat Donny mulai mengalami kesehatan mental. Cerita ini merupakan pengalaman pribadi Gadd yang juga menjadi kreator dan pemeran utama.

Belum sebulan dirilis, Baby Reindeer menjadi viral dan menempati peringkat teratas Netflix. Akan tetapi, media sosial mulai diramaikan dengan pencarian penguntit Gadd yang asli.

Richard Gadd menegaskan ia mengubah nama pemeran dan informasi spesifik untuk menjaga identitas yang terkait. Karakter penguntitnya dalam serial dibuat menjadi Martha dan ia meyakini penguntit aslinya tidak menyadari dirinya.

Pencarian sosok penguntit Gadd itu terus berkembang hingga Gadd mengetahui upaya tersebut. Gadd menyayangkan karena orang-orang di sekitarnya mulai terkena dampak dari pencarian itu.

“Halo semuanya, orang-orang yang saya cintai, kerja sama, dan saya kagumi terjebak dalam spekulasi,” tulis Richard Gadd.

“Tolong jangan berspekulasi tentang siapapun di dunia nyata. Itu bukan poin dari serial kami. Penuh cinta, Richard,” tutupnya.

Richard Gadd berusaha untuk mengubah identitas dan penampilannya agar tidak ada yang mengetahui identitas atau perawakannya.

“Menguntit dan pelecehan adalah bentuk dari sakit mental. Akan salah menggambarkannya sebagai monster, karena dia tidak sehat, dan sistem menggagalkannya,” kata Gadd dalam sebuah wawancara.