Kode Nomor Pribadi XL untuk Private Number Calling
YOGYAKARTA – Kode nomor pribadi XL kerap dicari ketika pengguna ingin melakukan private number calling.
Private number calling atau panggilan dengan nomor pribadi termasuk salah satu layanan yang disediakan oleh XL Axiata untuk pelanggan yang tidak ingin membagikan nomor pribadi ketika melakukan panggilan.
Dengan menambahkan kode nomor pribadi XL, panggilan masuk akan ditampilkan sebagai “Private Number” atau “Unknown Number” pada layar penerima panggilan.
Lantas, apa kode nomor pribadi XL? Bagaimana cara private number XL? Jawaban dari pertanyaan tersebut dapat disimak dalam ulasan berikut ini.
Kode Nomor Pribadi XL
Kode nomor pribadi XL adalah *31#. Dengan menggunakan nomor ini, Anda bisa melakukan panggilan pribadi dengan private number.
Selain menjadi kode nomor pribadi XL, kode dial tersebut juga dapat digunakan oleh semua layanan operator di Indonesia, seperti Axis, Telkomsel, Indosat, dan Tri.
Baca juga:
Kode tersebut bisa digunakan bila pelanggan ingin melakukan private number calling hanya sekali.
Cara Private Number XL dengan Kode Nomor Pribadi
Berikut ini adalah cara melalukan private number calling dengan kode nomor pribadi XL:
- Buka menu Telepon pada ponsel Anda
- Ketik *31# sebagai kode dial pada papan telepon
- Selanjutnya tambahkan nomor telepon yang dituju. Misalnya *31#081823456789
- Setelah itu klik tombol panggil untuk mulai menghubungi nomor tersebut.
Cara Private Number XL dengan Kode Dial *67
Selain kode nomor pribadi *31#, pengguna XL juga bisa melakukan private number calling dengan kode dial *67. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka menu Telepon pada ponsel Anda.
- Ketik *67 pada papan telepon.
- Berikutnya tambahkan nomor telepon yang ingin Anda panggil. Misalnya, *67081823456789
Cara ini berfungsi meski penerima panggilan sudah menyimpan nomor Anda di perangkatnya. Alih-alih menampilkan nomor Anda, penerima akan melihat pesan seperti “Dibatasi” atau “Nomor Pribadi”.
Cara Private Number XL dengan Google Voice
Cara private number calling dengan nomor XL yang berikutnya adalah melalui Google Voice.
Menyadur laman Support Google, aplikasi Google Voice memungkinkan penggunanya membuat panggilan dengan Voice-Over IP atau menggunakan nomor yang disediakan Google. Nomor tersebut berbeda dengan nomor ponsel seluler yang Anda gunakan.
Berikut cara melakukan private number calling dengan Google Voice yang bisa dilakukan oleh pengguna nomor XL:
- Unduh aplikasi Goofle Voice di Play Store.
- Setelah berhasil dipasang atau install, buka aplikasi Google Voice pada ponsel.
- Ketuk ikon tiga garis horizontal pada pojok kiri atas.
- Pilih menu “Settings atau Pengaturan dengan ikon roda gigi.
- Terakhir, aktifkan menu ‘Anonymous Caller ID’ atau ‘ID Penelepon Anonim’ dengan menggeser tombol kea rah kanan. Ini akan membantu Anda untuk untuk menyembunyikan nomor telepon ketika sedang melakukan panggilan.
Demikian informasi tentang kode nomor pribadi XL. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.