Geger Temuan Diduga Bom di Southampton, Jihandak Diterjunkan, Penghuni Gedung Dievakuasi

JAKARTA - Warga Southampton di Inggris digegerkan dengan benda diduga bom ditemukan di proyek perbaikan jalan raya di pusat kota.

Benda diduga bom itu ditemukan petugas proyek di Cumberland Place pada Kamis 14 Maret pagi waktu setempat.

"Ada insiden darurat di area proyek perbaikan Jalan Lingkar (Brunswick Place, Cumberland Place, dan Jalan Havelock)," kata Dewan Kota Southampton, dikutip dari Mirror.co.uk, Kamis 14 Maret.

Polisi yang menuju lokasi melakukan tindakan antisipasi dengan menutup jalan sekitar penemuan dan memasang garis kepolisian.

Para penghuni gedung-gedung di sekitar lokasi ditemukannya benda diduga berisi bahan peledak tersebut dievakuasi.

Kompi Penjinakan Bahan Peledak (Jihandak) militer setempat diterjunkan ke lokasi.

"Polisi saat ini berada di lokasi dan Jalan Lingkar serta jalan setapak di dekatnya telah ditutup demi keselamatan umum," ujarnya.

Saat ini benda diduga bom itu telah diamankan Jihandak ke lab untuk diteliti lebih dalam.

Kepolisian pun telah membuka penutupan jalan secara perlahan di sekitar lokasi penemuan.

Juru bicara Hampshire, Constabulary menambahkan, benda diduga berisi bahan peledak itu merupakan pecahan kecil persenjataan yang masih aktif.

"Kami dipanggil pada pukul 10.20 pagi ini atas laporan mengenai dugaan adanya pecahan kecil persenjataan yang belum meledak di perbaikan jalan di Southampton," katanya.