Citroen Tawarkan C3 Aircross Transmisi Otomatis di India, Segini Harganya

JAKARTA - Citroen, merek otomotif ternama asal Prancis resmi meluncurkan varian transmisi otomatis dari C3 Aircross untuk pasar India. Tidak hanya menawarkan kepraktisan SUV tiga baris,  tapi juga kehalusan berkendara.

Melansir RushLane, Selasa, 30 Januari, mobil ini juga mendapatkan beberapa fitur terbaru yang dapat melengkapi kebutuhan mobilitas, seperti remote engine start dan remote AC preconditioning, yang terhubung ke aplikasi Citroen Connect.

Selain itu, tidak ada perbedaan mencolok mengenai model ini dengan tipe lainnya. Citroen C3 Aircross Automatique dibangun di atas modular platform CMP yang memberikan kenyamanan berkendara dengan suspensi yang akan memuaskan pelanggannya.

Fitur lainnya yang ditawarkan ialah layar sentuh infotainmen 10,2 inci yang didukung Android Auto dan Apple CarPlay tanpa kabel, instrumen kluster TFT full digital dengan tachometer, AC bekakang dengan blower, serta kursi baris ketiga yang dapat dilipat dan memberikan ruang hingga 511 liter.

Sementara dari segi performa, Citroen C3 Aircross ini dibekali dengan mesin bensin 1,2 liter 3-silinder turbo yang dapat memacu tenaga hingga 110 ps dan torsi hingga 205 Nm. Jantung pacunya digabungkan dengan transmisi otomatis enam percepatan torque converter dari Aisin.

Di India, mobil ini ditawari dengan tiga trim, yakni You, Plus, dan Max. Opsi transmisi otomatis hanya berlaku pada tipe Plus dan Max saja. Harga untuk varian transmisi otomatis senilai 1,285 juta rupee atau setara Rp244 jutaan untuk lima kursi hingga tertingginya mencapai 1,385 juta rupee atau sekitar Rp263 jutaan.

Citroen C3 Aircross bersaing di pasar India dengan beberapa model di kelas SUV kompak, seperti Hyundai Creta, Kia Seltos, Maruti Suzuki Grand Vitara, Toyota Hyryder, Honda Elevate, Skoda Kushaq, serta Volkswagen Taigun.