Tips Memanfaatkan Masa Muda untuk Memulai Berbuat Kebaikan kepada Sesama
JAKARTA - Masa muda menjadi penting bagi mereka yang ingin menyongsong masa depan yang cerah. Oleh karenanya, mereka yang masih muda dan produktif hendaknya melakukan sebanyak mungkin hal-hal positif.
Dewasa ini, di media sosial sering dijumpai orang-orang yang sudah menemui kesuksesannya di masa muda. Bahkan banyak dari mereka yang harus melalui jalan terjal dan berliku untuk mencapai titik tersebut.
Pengalaman dalam mencapai kesuksesan dari bawah juga terjadi pada Putra Siregar, pebisnis dan influencer yang banyak menginspirasi anak muda. Sukses dalam hal finansial, ia membangunnya mulai dari sebagai penyemir sepatu dan pengamen, yang kemudian sukses dengan beberapa bisnis yang dijalaninya saat ini.
Baru-baru ini, Putra Siregar meresmikan komunitas yang disebutnya sebagai Relawan PS. Komunitas ini hadir dengan jargon “Pejuang Sosial”.
Putra Siregar secara terbuka menyampaikan bahwa siapa saja bisa masuk dalam komunitas ini, khususnya generasi milenial. Dia ingin anak muda bisa lebih aktif membantu sesama lewat kebaikan.
“Komunitas ini dibentuk untuk dapat membantu orang lain lebih luas lagi. Siapapun boleh bergabung, terutama millennial,” kata Putra Siregar di Condet, Jakarta Timur pada Jumat, 12 Januari.
Lewat komunitas ini, Putra Siregar berharap berbagai bentuk kebaikan bisa tersebar ke seluruh pelosok negeri. Bantuan yang diberikan dapat berupa banyak hal, seperti uang atau sembako bagi mereka yang benar-benar membutuhkan.
Baca juga:
“Agar dapat mewujudkan cita cita untuk menebar kebaikan ke seluruh pelosok negeri, makanya dibutuhkan tangan yang lebih banyak untuk menjangkau lebih jauh,” ujar Putra Siregar.
Adapun, dalam peresmian Relawan PS di salah satu toko milik Putra Siregar, dilakukan pemotongan tumpeng dan pembagian uang dan sembako untuk masyarakat sekitar yang membutuhkan.