Jokowi Kenang Mendiang Rizal Ramli: Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis Cinta Bangsa
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut berduka atas meninggalnya ekonom sekaligus eks Menko Kemaritiman Rizal Ramli. Jokowi mengenal Rizal sebagai ekonom yang cerdas.
"Turut berdukacita atas berpulangnya ke Rahmatullah, Bapak Rizal Ramli, mantan menko kemaritiman, kemarin, di Jakarta. Saya mengenal almarhum Rizal Ramli sebagai seorang ekonom yang cerdas dan aktivis yang kritis karena kecintaan terhadap bangsanya," kata Jokowi dalam akun media sosial X-nya, Rabu 3 Januari.
Kepala negara mendoakan mendiang Rizal Ramli mendapatkan tempat lapang di sisi Allah SWT. Dia pun berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
"Semoga arwah almarhum mendapatkan tempat nan lapang di sisi Allah SWT dan segenap keluarga serta kerabat yang ditinggalkan kiranya diberi kesabaran," ujar Jokowi.
Rizal Ramli meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta pada Selasa, 2 Januari.
Almarhum meninggal setelah sekitar satu bulan dirawat di RSCM lantaran mengalami komplikasi penyakit.