Sosok Rizal Ramli di Mata Anies
JAKARTA - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan bela sungkawa atas kepergian Mantan Menteri Koordinator (Menko) bidang Maritim dan Sumber Daya Indonesia Rizal Ramli malam tadi. Ucapan duka cita ini disampaikan Anies di sela-sela kegiatan kampanye di Sumatera Barat.
"Saya berada di Minang ingin menyampaikan rasa duka cita salah seorang putra dari tanah ini yang menjadi pejuang," kata Anies, Rabu, 3 Januari.
Anies mengenal Rizal Ramli sejak dirinya masih aktif di kampusnya. Beberapa kali Anies ke Jakarta meminta data dan informasi yang dibutuhkan untuk kegiatan kemahasiswaan kepada Rizal Ramli.
"(Rizal Ramli) ini adalah satu pribadi yang konsisten memperjuangkan demokrasi, konsisten melawan korupsi, konsisten melawan feodalisme, nepotisme, dan tidak pernah kompromi sedikit pun. Seorang yang bisa dibilang sakah satu putra gemilang Indonesia," ujar Anies.
Rizal Ramli meninggal dunia pada Selasa 2 Januari 2024 di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta pukul 19.30 WIB.
Melalui keterangan tertulis yang diterima VOI, Rizal Ramli meninggalkan tiga orang anak yakni Dhitta Puti Sarasvati Ramli, Dipo Satria Ramli, dan Daisy Orlana Ramli. Serta meninggalkan menantu yaitu Fandra Febriand, Dina Arumsari dan Daniel Kirschen.
Selain itu, Almarhum juga meninggalkan dua orang cucu yakni Anabel Asmara Ramli dan Anakin Lazuardi Ramli.
Dari keterangan keluarga, Rizal Ramli akan dimakamkan pada Kamis 4 Januari 2023 bada Zuhur di TPU Jeruk Purut, Cilandak, Jakarta Selatan.
Pihak keluarga, Yosef Sampurna Nggarang mengatakan Rizal Ramli telah menjalani perawatan sejak satu bulan yang lalu.
“Terkait pertanyaan teman-teman sakit dan apa itu? Memang, beliau pernah dioperasi.” kata Yosef di Jalan Bangka IX, Jakarta Selatan, Rabu, 3 Januari.
Baca juga:
“Beliau tidak terlalu peduli (dengan penyakitnya), dia setia pada visi. Sehingga sakit itu tidak terlalu peduli (dipikirkan-red). Akhirnya satu bulan yang lalu beliau memutuskan untuk(minta-red) dirawat dan sekaligus istirahat,” sambungnya.