Timnas AMIN Sebut Tema TPN Ganjar-Mahfud Nggak Jelas
JAKARTA - Asisten Coach Timnas AMIN (Anies-Muhaimin) Jazilul Fawaid, menyinggung tim pemenangan nasional (TPN) pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD tak jelas soal tema yang diusung capres dan cawapresnya.
Hal itu dikatakan Jazilul menanggapi sesumbar TPN Ganjar-Mahfud yang yakin bakal memenangi Pilpres 2024.
"Kalau TPN bilang menang, ini ka tentu harus ada sebab-sebabnya. Bagaimana mau menang, orang temanya juga nggak jelas. Mau tema perubahan atau keberlanjutan,” ujar Jazilul dalam keterangannya, Senin, 1 Januari.
Diketahui, paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau pasangan AMIN mengusung tema perubahan. Sedangkan, paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengadopsi tema keberlanjutan.
"Ini kan pertama harus menang dari sisi isu, dari sisi persepsi publik, AMIN sudah punya ceruk sendiri dan punya tema, perubahan. Itu satu kemenangan," kata Jazilul.
Menurutnya, hasil lembaga survei tidak bisa diintervensi. Jazilul pun mengklaim, pasangan AMIN punya modal tren kenaikan sampai pemilihan Februari mendatang.
"Kedua, di hasil survei itu kan hasil lembaga riset ya, kita tidak bisa intervensi. itu kita punya tren kenaikkan, jadi cukup modal," kata Jazilul.
Ketiga, lanjutnya, situasi politik yang menghangat lantaran publik menilai ada kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
"Memang suasana pemilu ini ada perasaan di publik akan adanya kecurangan. Dan perasaan itu mengendap di kubu AMIN, itu yang saya sebut sebagai silent. Nah ini, akan nanti termanifes di ujung ketika nanti pemilihan," kata wakil ketua umum PKB itu.
Baca juga:
Sebelumnya, Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud mengatakan, berdasarkan hasil survei internal mereka, perolehan suara Ganjar-Mahfud telah menyalip Anies-Muhaimin (AMIN). TPN memprediksi, pemetaan suara tidak akan berubah secara signifikan jika tidak terjadi hal-hal luar biasa.
Deputi Politik 5.0 TPN Ganjar-Mahfud, Andi Widjajanto, mengatakan, awalnya pihaknya optimis dapat memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dalam satu putaran. Namun, melihat hasil survei dari berbagai lembaga dan pemetaan suara di masyarakat, TPN pun meyakini Pilpres akan berlangsung dalam dua putaran.
"Tadinya, kami optimis (Ganjar-Mahfud) bisa menang satu putaran," ucap Andi Widjajanto saat konferensi pers di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Jakarta, Rabu, 27 November.