Debut Gemilang Pelatih Walter Mazzarri, Napoli Taklukkan Atalanta
JAKARTA - Napoli meraih kemenangan penting saat pelatih lama tetapi baru Walter Mazzarri melakukan debut dengan menaklukkan Atalanta 2-1 di pertandingan Serie A Italia di Stadion Gewiss, Minggu, 26 November dini hari WIB.
Langkah awal sempurna dari Mazzarri yang menggantikan Rudi Garcia yang diberhentikan pekan lalu. Ini merupakan periode kedua pelatih berusia 62 ini di Napoli. Sebelumnya, dia menangani The Partenopei pada 2009 hingga 2013 dan kemudian pindah ke Inter Milan.
Selama empat tahun mengarsiteki Napoli, Mazzarri membawa tim menjadi juara Coppa Italia 2012. Napoli juga menjadi runners up Serie A Italia dan Supercoppa Italiana.
Kini, dirinya kembai ke Napoli dan langsung menghadapi tugas tak ringan. Pasalnya, Napoli melakukan laga tandang dengan menyambangi markas Atalanta.
Namun pelatih yang pernah mampir ke Inggris dengan menangani Watford ini berhasil melewati ujian pertama dengan meraih kemenangan atas salah satu tim kuat di Liga Italia.
Kemenangan itu sempat membawa Napoli ke peringkat tiga dengan poin. Namun mereka kemudian kembali turun peringkat setelah digeser AC Milan yang menang 1-0 atas Fiorentina.
Kemenangan atas Atalanta membuat Napoli mengantungi poin 24. Mereka terpaut tujuh poin dari Inter Milan yang bertengger di puncak klasemen. Napoli juga unggul empat poin dengan Atalanta yang berada di posisi kelima klasemen sementara.
Di pertandingan itu, Napoli memang menunjukkan penampilan terbaik meski bermain di kandang lawan. Bahkan sang juara bertahan unggul lebih dulu saat Amir Rrahmani menerima assist Giacomo Raspadori untuk mencetak gol di menit 34.
Hanya wasit tidak langsung mengesahkan gol itu dan meninjaunya lewat VAR. Hasilnya, wasit Maurizio Mariani menilai pemain timnas Kosovo itu dalam posisi offside dan golnya tidak disahkan.
Namun pemain sayap Khvicha Kvaratskhelia tak melakukan kesalahan sehingga berhasil memecah kebuntuan menjelang akhir babak pertama.
Dia berhasil lolos dari kawalan pemain Atalanta dan sundulannya menembus gawang tuan rumah. Skor 1-0 untuk tim tamu laga babak pertama usai.
Atalanta mencoba bangkit di babak kedua. Hasilnya, La Dea sukses mencetak gol cepat setelah sundulan keras Ademola Lookman yang menyambut umpan silang menyamakan skor saat laga baru berjalan delapan menit.
Hanya, Atalanta malah mengalami penurunan setelah berhasil mengubah skor menjadi 1-1. Napoli yang unggul penguasaan bola sempat kembali mendominasi.
Hasilnya, mereka kembali unggul setelah Eljif Elmas membobol gawang Atalanta di menit 79. Gol berawal dari umpan striker Victor Osimhen yang kembali bermain setelah absen karena cedera.
Baca juga:
Skor berubah 2-1 untuk Napoli dan mereka mampu mempertahankan keunggulan tersebut.
"Apa yang ingin saya katakan pada konferensi pers pertama saya adalah memang benar tim ini mendominasi sepanjang musim dan memainkan sepak bola terbaik di Eropa," kata Mazzarri.
"Selanjutnya kemenangan di tempat ini dengan melawan tim [kuat] seperti ini jelas tidak mudah. Ini merupakan lagatak mudah bagi siapa pun," ujar dia lagi.
Mazzarri menunjukkan kepuasannya atas kemenangan itu. Apalagi, tim bermain bagus yang membuat debut dia berjalan mulus.