Delapan Tim Lolos ke Perempat Final Piala Dunia U-17 2023
JAKARTA – Babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 sudah selesai. Pertarungan memperebutkan gelar di ajang dua tahunan ini kian menarik.
Duel antara Perancis U-17 dan Senegal U-17 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Rabu, 22 November 2023, menjadi penutup babak 16 besar.
Perancis U-17 menjadi tim kedelapan yang merebut tiket perempat final setelah menang dalam drama adu penalti dengan skor 5-3. Nasib kedua tim ditentukan lewat tos-tosan setelah bermain tanpa gol selama 90 menit.
Deretan partai delapan besar sudah mempertemukan tim-tim yang berstatus favorit. Tengok saja big match sarat rivalitas antara Brasil U-17 kontra Argentina U-17 yang dihelat di Jakarta International Stadium (JIS) pada Jumat, 24 November 2023.
Lalu, ada perjumpaan Jerman U-17 melawan Spanyol U-17 di JIS pada hari yang sama.
Baca juga:
Dua laga lain menyajikan tim-tim kuda hitam yang secara mengejutkan bisa menaklukkan raksasa atau menang secara meyakinkan pada 16 besar.
Ada Uzbekistan U-17 yang baru membenamkan Inggris U-17. Mereka akan berjumpa Perancis U-17 di Stadion Manahan pada 25 November 23. Lalu, Mali U-17 akan menghadapi Maroko U-17 juga di Stadion Manahan pada hari yang sama.
Selain daya tarik pertandingan perempat final, perburuan gelar pencetak gol terbanyak tak kalah seru. Saat ini, Agustin Ruberto memimpin daftar pencetak gol terbanyak dengan lima gol.
Masih ada beberapa nama yang akan tampil di perempat final dan punya peluang menggeser posisi Ruberto.
Daftar 8 Tim Perempat Final Piala Dunia U-17 2023:
Perancis U-17
Uzbekistan U-17
Mali U-17
Maroko U-17
Jerman U-17
Spanyol U-17
Argentina U-17
Brasil U-17
Daftar Pencetak Gol Terbanyak Piala Dunia U-17 2023:
5 Gol
Agustin Ruberto – ArgentinaU-17
4 Gol
Kaua Elias – Brasil U-17
Amirbek Saidov – Uzbekistan U-17
Rento Takaoka – Jepang U-17
3 Gol
Estevao – Brasil U-17
Joel Ndala – Inggris U-17
Mahamoud Barry – Mali U-17
Stephano Carrillo – Meksiko U-17
Joan Tincres – Perancis U-17
Nimfasha Berchimas – Amerika Serikat U-17
Mamadou Doumbia – Mali U-17
Idrissa Gueye – Senegal U-17
Max Moerstedt – Jerman U-17
Rayan – Brasil U-17
Michael Bermudez – Ekuador U-17